Suara.com - Partai Golkar tidak hanya menugaskan Ridwan Kamil sebagai kandidat bakal calon gubernur Jakarta. Ada dua nama lain yang juga ditugaskan.
Kedua nama itu adalah Ketua DPD Partai Golkar Jakarta Ahmed Zaki Iskandar dan Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar Erwin Aksa.
Hal tersebut dikonfirmasi Ahmed Zaki yang namanya masuk menjadi salah satu kandidat bakal cagub Jakarta.
"Ada Pak Ridwan Kamil, Pak Erwin Aksa. Hanya tiga," kata Zaki kepada wartawan, Selasa (9/4/2024).
Baca Juga: Sahroni Kasih Selamat Terpilih Maju Pilgub Jakarta, Ridwan Kamil: Info A3 Kali
Nantinya akan ada evaluasi elektabilitas. Evaluasi didasarkan pada hasil survei masing-masing nama.
Zaki berujar ia dan dua nama lainnya memiliki kewajiban meningkatkan popularitas usai mendapat penugasan. Meski diberi tugas sama untu wilayah Jakarta, Zaki memastikan hubungan ketiga kader Golkar yang diberi tugas tersebut baik-baik saja.
Sahroni Beri Selamat
Bendaraha Umum Partai NasDem Ahmad Sahroni menyampaikan selamat kepada Ridwan Kamil karena terpilih maju di Pilgub Jakarta. Mantan gubernur Jawa Barat itu pun langsung memberikan tanggapan.
Mulanya, ucapan selamat tersebut disampaikan Sahroni melalui unggahan di Instagram @ahmadsahroni88. Melalui unggahannya itu Sahroni memuat gambar bertuliskan selamat kepada Ridwan Kamil.
Baca Juga: Deretan Prestasi Mutiara Baswedan, Ramai Dibandingkan dengan Camillia Azzahra Gegara Isu Lepas Hijab
"Selamat buat Akang Ridwan kamil yg terpilih maju di Pilgub DKI, Sampe ketemu dengan saya Kang..," tulis Sahroni dikutip Selasa (9/4).
Menanggapi unggahan Sahroni, Waketum Partai Golkar Ridwan Kamil lantas memberikan komentar. Komentar itu layaknya klarifikasi. Sebab Ridwan Kamil atau Kang Emil menyampaikan belum ada keputusan terkait dirinya maju di Pilgub Jakarta atau tidak.
"Perasaan belum diputuskan bang," kata Emil.
Ia lantas berkelakar mungkin informasi yang diperoleh Sahroni tersebut merupakan info A3. Sebagaimana diketahui informasi yang akurat diketahui dengan sebutan info A1.
"Info A3 kali bang. Coba saya tanya ke Kang Emil atau Bu Atalia," kata Emil.