Tiket Bus AKAP Ludes Terjual Via Online, Dishub DKI Sediakan 160 Bus Tambahan

Jum'at, 05 April 2024 | 20:29 WIB
Tiket Bus AKAP Ludes Terjual Via Online, Dishub DKI Sediakan 160 Bus Tambahan
Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) DKI Jakarta Syafrin Liputo. (Suara.com/Faqih)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Penjualan tiket bus antar kota antar provinsi atau AKAP via online sudah ludes terjual untuk mudik lebaran 2024. Dishub akan menambah bus tambahan.

Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) DKI Jakarta Syafrin Liputo mengatakan, sejak jauh-jauh hari, pihak perusahaan otobus (PO) telah mengabarkan soal hal tersebut.

"Untuk tiket online tentu PO sudah menerbtikan dari jauh-jauh hari sudah banyak masyarakat yang beli," kata Syafrin, di Terminal Kalideres, Jakarta Barat, Jumat (5/4/2024).

Baca Juga: Serba-serbi Lebaran: Ketinggalan Kereta, Tukijo Harus Rela Tunda Lepas Rindu Dengan Keluarga Di Kutoarjo

Kendati demikian, Suafrin mengaku, pihaknya telah menyiapkan bus tambahan bagi masyarakat yang ingin mudik lebaran namun belum kebagian tiket. Total ada 160 bus bantuan yang disiapkan oleh Dishub DKI Jakarta.

"Jadi jika ada penumpang yang secara go show datang ke terminal kemudian membeli tiket ke PO, dimana PO bus tersebut pasti sudah menyiapkan bus cadangan untuk menampung penumpang yang akan berangkat namun belum memiliki tiket online," terang Syafrin.

Menurut dia, berdasarkan catatan statistik, lonjakan penumpang di Terminal Kalideres melonjak 700 persen, pada mudik lebaran, jika dibandingkan dengan hari biasa.

Baca Juga: 6 Tahun Tak Pulang Kampung, Amin Senang Bisa Ikut Mudik Gratis ke Sintang

"Contohnya kemarin terjadi peningkatan sekitar 700 persen penumpang di terminal Kalideres yang biasanya harian sekitar 300 penumpang kemarin mencapai 2.000an penumpang,” katanya.

“Hari ini pun diprediksi akan ada penambahan jumlah penumpang sekitar 3.000 an, artinya mulai ada peningkatan," tambahnya.

Angka tersebut, lanjut Syafrin, bakal terus meningkat seiring dengan mendekati hari H, lebaran Idul Fitri.

Syafrin memprediksi puncak arus mudik di Terminal Kalideres bakal terjadi pada tanggal 6-7 April nanti.

"Kami proyeksikan akan terjadi lonjakan penumpang pada besok tanggal 6 dan tanggal 7 April nantinya," kata Syafrin.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI