Jengah dengan Perilaku Sekjen PDIP, Gibran: Pak Hasto Lagi Ya? Nggak Perlu Ditanggapi

Rabu, 03 April 2024 | 21:53 WIB
Jengah dengan Perilaku Sekjen PDIP, Gibran: Pak Hasto Lagi Ya? Nggak Perlu Ditanggapi
Gibran Rakabuming Raka dan Hasto Kristiyanto. [Kolase]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto kembali memberikan pernyataan keras soal Presiden Jokowi maupun Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka.

Gibran pun merasa jengah atau muak dengan apa yang disampaikan Hasto.

Terakhir Hasto menyebut bahwa Gibran sempat menolak menjadi Cawapres di depan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

Baca Juga:

Baca Juga: Kaesang Difavoritkan Jadi Wali Kota Bekasi, Kalah Kuat Kalau Jadi Gubernur DKI?

Gibran Kaget Sosok Kesayangan Mendadak Hamil: Padahal di Rumah Cewek Semua!

Ekspresi Jokowi Saat Timnas Indonesia Cetak Gol Jadi Sorotan: Gemes Banget!

Hasto juga menyebut bahwa Presiden Jokowi akan mengambil alih posisi ketua umum PDIP.

Terkait masalah pernyataan Hasto, Gibran merasa muak dan engga menanggapinya.

"Pak Hasto lagi ya. Saya kira nggak perlu ditanggapi lah yak," terangnya saat ditemui, Rabu (3/4/2024).

Baca Juga: Di Sidang MK, Bawaslu DKI Sebut Deklarasi 15 Ribu Kepala Desa yang Dihadiri Gibran Tak Langgar Aturan

Gibran menyebut bahwa saat ini bulan ramadan. Sehingga harus berpikiran positif.

"Bulan puasa itu harus berpikiran positif aja ya. Makasih," jelas calon Wakil Presiden (cawapres) ini.

Baca Juga:

Sebut Semua Berteman Usai Ditawari Gibran Masuk Pemerintahan, Ganjar Melunak?

Gibran Akui Petinggi dari PDIP Sudah Beri Ucapan Selamat: Tapi Mereka Malu-malu

Terkait soal Presiden Jokowi sempat mengutus menteri untuk mengambil alih posisi ketum PDIP, Gibran menyebut itu tidak benar.

"Mengambil alih? Enggak lah. Nggak ada seperti itu," tandasnya.

Seperti diketahui, pernyataan Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto seperti itu bukan pertama kalinya dilakukan. Sebelumnya Hasto pernah membandingkan Gibran dengan sopir truk yang menyebabkan kecelakaan di pintu tol Halim.

Kontributor : Ari Welianto

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI