Perjalanan hidup Sandra Dewi memang nyaris tak ada kendala. Menikah pada 2016, Sandra Dewi tak pernah terbentur masalah keluarga.
Harvey Moeis yang diketahui seorang pengusaha dianggap tepat menikahi aktris sekelas Sandra Dewi. Meski begitu, ujian rumah tangga tak melulu soal hati, bahkan harta menjadi persoalan yang saat ini dialami Sandra dan Harvey.
Terlepas dari itu, Harvey Moeis kini masih ditahan di Rutan Salemba. Harvey ditetapkan sebagai tersangka karena ikut berkontribusi terhadap penambangan ilegal yang dilakukan PT Timah.
Di sisi lain, Harvey Moeis juga terlibat dalam peleburan timah yang ia lakukan setelah kerjasamanya dengan penambangan ilegal.