Longsor di Parungkuda Tutup Total Jalan Sukabumi-Bogor, Pengendara Diimbau Lewat Jalur Alternatif

Andi Ahmad S Suara.Com
Senin, 01 April 2024 | 22:48 WIB
Longsor di Parungkuda Tutup Total Jalan Sukabumi-Bogor, Pengendara Diimbau Lewat Jalur Alternatif
Material Longsor di Parungkuda Tutup Jalan Sukabumi-Bogor [Ist]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Longsor yang terjadi di dekat Museum Palagan Bojongkokosan, Parungkuda, Sukabumi, Jawa Barat Senin (1/4/2024) malam menyebabkan akses Jalan Nasional Bogor-Sukabumi tertutup.

Informasi dari sumber Suara.com dilokasi, longsor tersebut terjadi tepatnya di Kampung Cipanggulaan, RT (06/07) Desa Kompa, Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi, Senin (1/4/2024).

Akibat peristiwa tersebut menyebabkan akses Jalan Nasional Bogor-Sukabumi tertutup total.

Baca Juga :

Baca Juga: Tim SAR Resmi Hentikan Proses Pencarian 3 Korban Longsor Cipongkor

"Saat ini longsor tutup total jalan Bogor-Sukabumi di Parungkuda, tertutup total gak bisa lewat pokoknya," kata Insan salah satu warga Ciambar, Senin malam.

Menurut pria yang memiliki satu anak ini, longsor di dekat Museum Palagan Bojongkokosan, Parungkuda itu terjadi pada pukul 18.45 WIB di saat hujan melanda wilayah tersebut.

"Tidak ada korban jiwa akibat kejadian ini, informasinya," imbuhnya.

Material longsor berupa batang bambu dan tanah menutup sepenuhnya jalan utama itu sehingga menyebabkan pengendara yang hendak melintas terpaksa diputarbalikkan oleh pihak kepolisian.

Kapolsek Parungkuda Kompol Aah Hermawan mengatakan pihaknya meminta pengendara untuk melintasi jalan alternatif untuk menuju Bogor atau sebaliknya.

Baca Juga: Innalillahi, Dua jenazah Korban Longsor Cipongkor Ditemukan Berpelukan

"Kita minta pengendara untuk lewat Stasiun Parungkuda keluar lewat Pabrik Longvin. Yang kendaraan sumbu tiga atas bisa lewat jalan tol, " ujar Aah kepada wartawan.

Saat ini situasi di lokasi longsor, proses evakuasi pembersihan material dilakukan oleh personel gabungan dari TNI, Polri, Damkar, BPBD hingga PUPR masih dilakukan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI