Suara.com - Kue kering fenomenal yang selalu ada saat Hari Raya Idul Fitri selain nastar adalah Putri Salju. Kue ini menjadi favorit banyak orang karena dibalut dengan rasa manis dari taburan gula donat.
Bentuk uniknya mirip bulan sabit ini juga membuat kue putri salju mudah dikenali orang, meski dilihat dari jauh.
Kue ini disebut putri salju, lantaran ditaburi dengan gula halus. Gula berwarna putih bersih inilah yang disebut menjadi salju.
Kira-kira bagaimana ya cara membuatnya? Simak resep berikut ini:
Baca Juga: Masih Tinggi Menjelang Lebaran, Pengelola Pasar Pede Harga Pangan Bakal Segera Turun
Putri Salju
Bahan-Bahan:
- Mentega tawar 120 gr
- Dutch butter 120 gr
- Gula halus 110 gr
Baca Juga: 7 Ide Parcel Lebaran Kekinian, Modal Rp100 Ribu Bisa Dapat Isian Banyak dan Berkualitas!
- Perisa Vanila 1 sdt
- Garam 1/8 sdt
- Kuning telur 2 butir
- Tepung terigu protein sedang 270 gr
- Maizena 55 gr
- Kacang mede panggang 100 gr
Bahan Pelapis:
- Gula donat (dekstrosa)
Cara Membuat:
1. Kocok dutch butter, mentega dan gula halus.
2. Kocok sampai pucat dan mengembang.
3. Tambahkan perisa vanila, garam, dan kuning telur.
4. Kocok sesaat hingga menyatu.
5. Masukkan tepung terigu dan meizena sambil disaring.
6. Aduk merata secara perlahan dengan spatula.
7. Cincang kacang mede, lalu masukkan ke dalam adonan, dan aduk merata.
8. Untuk cara pertama, Masukkan adonan ke dalam kulkas selama 1-2 jam.
9. Kemudian ambil 1 kepal adonan, bentuk roll memanjang seukuran jempol.
10. Gunakan sedikit tepung terigu supaya tidak lengket lalu potong miring.
11. Bentuk seperti bulan sabit lalu susun ke dalam Loyang yang sudah dialasi baking paper.
12. Untuk cara kedua, masukkan adonan ke dalam wadah plastic kemudian ratakan kurang lebih ukuran 20 x 29 cm lalu bagi menjadi 5 bagian dengan benda tumpul.
13. Masukkan ke dalam freezer selama 1 jam.
14. Ambil 1 bagian adonan, taburkan sedikit tepung terigu kemudian potong miring.
15. Bentuk adonan seperti bulan sabit.
16. Susun ke dalam Loyang yang telah dialasi baking paper.
17. Panggang dengan api bawah selama 30 menit di api kecil lalu panggang dengan api atas bawah selama 10 menit.
18. Untuk penggunaan oven Listrik, panggang di suhu 130 derajat celcius selama 30-40 menit api atas bawah.
19. Keluarkan dari panggangan lalu balurkan ke dalam gula donat.
20. Kue putri salju siap dihidangkan.
Kontributor : Kanita