Suara.com - Beredar video seekor burung unta terlihat dijalanan kota Seongnam, Korea Selatan. Burung tersebut tampak melintasi jalan dan melewati pengendara.
Melansir Asiaone, diketahui burung unta tersebut melarikan diri dari kebun binatang kota setempat. Pihak berwenang mengatakan pada hari Selasa (26 Maret) burung unta ini sempat terjebak dijalanan selama 1 jam.
Terlihat banyak pengemudi yang terkejut dan mengindar dengan keberadaan burung unta itu. Binatang itu dengan cepat melintasi lalu lintas.
Sementara terlihat jalanan padat dengan kendaraan. Keberadaannya pun diabadikan oleh pengendara yang lewat. Burung unta ini ternyata melarikan diri dari kebun binatang bernama Bug City, Korea.
Baca Juga: Usai Ungkap Bukti KDRT, Areum Eks T-ARA Lakukan Percobaan Bunuh Diri
Baca juga:
Siapa Bakal Calon Kepala Daerah di Kepri yang Disiapkan PKS?
Apakah Infus Dapat Membatalkan Puasa?
Pada akhirnya binatang itu ditangkap oleh polisi dan pemadam kebakaran setempat menggunakan jaring di sebuah tempat parkir mobil yang berjarak sekitar 2,6 kilometer dari kebun binatang, yang terletak sekitar setengah jam di sebelah selatan Seoul.
Binatang berusia empat tahun ini diamankan dalam keadaan selamat dan dikembalikan ke kebun binatang dalam kondisi stabil, kata pemilik kebun binatang, Choi Yun-joo, kepada Reuters.
"Satu-satunya temannya, seekor burung unta betina bernama Tasooni, telah mati sekitar sebulan yang lalu. Mungkin hal itu sangat berat bagi Tadori," kata Choi.