Kecelakaan Beruntun Di Gerbang Tol Halim Utama, Mobil Bergelimpangan, 4 Korban Dievakuasi

Rabu, 27 Maret 2024 | 10:04 WIB
Kecelakaan Beruntun Di Gerbang Tol Halim Utama, Mobil Bergelimpangan, 4 Korban Dievakuasi
Kecelakaan beruntun di gerbang tol Halim Utama, Rabu (27/3/2024) pagi. (Foto: Ist)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kecelakaan beruntun terjadi di Gerbang Tol Halim Utama arah Bekasi menuju Jakarta pada Rabu (27/3/2024) pagi. Peristiwa ini terekam kamera hingga videonya viral di media sosial.

Video terkait peristiwa ini salah satunya diunggah akun X @RadioElshinta. Dalam video terlihat sejumlah kendaraan mobil yang terlibat kecelakaan menumpuk di depan gerbang tol.

Petugas call center Jasa Marga, Rizky membenarkan adanya peristiwa kecelakaan ini. Total kendaraan yang terlibat berjumlah lima unit.

"Kendaraan yang terlibat itu ada 5 kendaraan," kata Rizky saat dihubungi, Rabu (27/3/2024).

Baca Juga: Kronologi Kecelakaan G. Russell di GP Australia 2024: Sampai Minta Red Flag

Sementara akun Instagram @tmcpoldametrijaya dalam keterangannya memastikan tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini.

"Tidak ada korban jiwa, empat orang mengalami sesak dada dan dievakuasi ke rumah sakit terdekat," tulisnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI