"Semoga istiqomah di jalan oposisi gus," harap salah satu netizen.
"Salut sama PKB dan Cak Imin yang masih setia bertahan di kubu perubahan, dulu awalnya ragu sama PKB yang emang biasa berkoalisi dengan pemerintahan. Tapi sampai saat ini saya respect," ujar lainnya.
Seperti diketahui, setelah pengumuman unggulnya Prabowo-Gibran di Pilpres 2024, Koalisi Indonesia Maju (KIM) di bawah Prabowo bergerak cukup licin. Nasdem, adalah salah satu partai yang didatangi Prabowo Subianto, di mana NasDem merupakan partai yang mengusung Anies-Muhaimin di Pilpres 2024.
Tudingan runtuhnya koalisi perubahan pun mencuat dengan pertemuan tersebut. Meski begitu, sebagian kelompok perubahan meyakini pertemuan Prabowo dan Surya Paloh tak mengganggu NasDem yang masih dalam satu kapal bersama Koalisi Perubahan.