Suara.com - Tim hukum pasangan Capres Prabowo-Gibran mulai berkumpul. Sejumlah nama tenar terlihat bergabung.
Salah satunya Hotman Paris. Pengacara kondang tersebut baru-baru ini mengunggah rapat tim kuasa hukum Prabowo-Gibran di akun Instagram miliknya.
Selain itu, terlihat juga Otto Hasibuan. Informasi yang didapat ada nama beken lainnya, seperti OC Kaligis hingga Fachri Bachmid.
Baca Juga:
- Siapa Serigala Berbulu Domba yang Dimaksud Cak Imin di Cuitannya?
- Sama-sama Kunjungi Korban Banjir di Demak, Jokowi Malah Dibilang Ngintil Ganjar
- Adu Pendidikan Mona Hasinah vs Fadlun Faisal: Istri Habib Rizieq dan Bahar bin Smith
"Tim Pengacara Prabowo Gibran bertemu mempersiapkan penbelaan! Ada yg ngomong eh jika pemilu ulang bisa bisa Suara 03 turun jadi 2 persen!!he he dia canda!!" tulis Hotman dalam unggahannya di Instagram dikutip pada Senin (25/3/2024).
Unggahan Hotman tersebut langsung diserbu warganet. Beberapa bahkan menyoroti bergabungnya Hotman dengan Otto Hasibuan.
"satu meja ni sama musu bebuyutan," tulis warganet.
"Ooh jdi ank buah Bang Otto Hasibuan n Prof yusril ya," komentar netizen.
"Lucu...pengacara itu koar"nya didalam ruang sidang bukan dlm ruang medsos Hot.Tp suka" lah yaa...," sahut warganet.
Baca Juga: Ketua TKN Sambangi Kantor Mensesneg Pratikno, Bahas Susunan Kabinet Prabowo-Gibran?
"Bang Hotman penampilannya mantab berjiwa muda," komentar netizen.