Suara.com - Wapres terpilih Pilpres 2024 Gibran Rakabuming Raka tertangkap kamera sedang jalan-jalan ke pusat perbelanjaan dengan sang istri, Selvi Ananda. Potret Gibran dan Selvi Ananda sedang berada di mal diunggah politisi Gerindra, Andre Rosiade.
Lewat akun X miliknya, mertua dari Pratama Arhan itu unggah foto bersama Gibran dan Selvi Ananda. Tampak Andre dan istrinya berfoto dengan Gibran serta Selvi Ananda di salah satu mal.
"Bertemu mas Wapres @gibran_tweet dan mbak Selvi," cuit Andre di akun X @andre_rosiade seperti dikutip, Sabtu (23/3).
Baca juga:
Pada foto tersebut, Gibran tampak kenakan kemeja jeans warna biru dengan bagian lengan digulung. Sementra Selvi Ananda tampak kenakan baju semiformal.
Postingan dari Andrea Rosiade ini pun mencuri perhatian netizen. Salah satu netizen menuliskan outfit dari Gibran ini khas yang dipakai mahasiswa dari Jawa Timur.
"Tampak gibran memakai baju adat khas mahasiswa2 jawa timur," cuit akun @sethrash666.
"Biasanya pengendara vixion dan hobi futsal," sambung akun tersebut.
Cuitan ini juga mendapat komentar lain dari netizen. "Laptop garskin Barca, sepatu futsal," sambung akun X lainnya.
Baca Juga: Hasil Pemilu 2024 Digugat ke MK, Hotman Paris Ikut Pasang Badan buat Prabowo-Gibran
Baca juga: