Prabowo juga mengajak seluruh rakyat Indonesia kembali bersatu dan bergandengan tangan untuk membawa Indonesia ke arah kemakmuran dan keadilan.
"Kami Prabowo-Gibran mengajak seluruh rakyat Indonesia untuk menatap ke depan, kembali bersatu dan bergandengan tangan karena tantangan kita sebagai bangsa masih sangat besar dan untuk membawa Indonesia ke arah kemakmuran dan keadilan," ujarnya.
"Kami bertekad berjuang dan bekerja sekeras-kerasnya untuk seluruh Rakyat Indonesia. Semoga perjuangan kita diridai Allah Subhanahu Wata’ala, Tuhan Yang Maha Besar," imbuhnya.
Melihat unggahan tersebut, banyak netizen yang mengaku salah fokus atau salfok dengan sosok Titiek Soeharto. Banyak yang mengomentari senyum dan tatapan anak Presiden RI kedua itu.
"Salfok ke ibu titiek gasi?," tulis @alfii.ma_ mengomentari unggahan Prabowo. "cantik bangett (emoji wajah mata love)," kata @wwwjyntii.
"iya cantik banget... auranya anggunly," timpal @fiarachmadhian ikut berkomentar. "tatapan beliau tulus sekali," ungkap @cwyshvinn.
Dari sekian banyak netizen yang mengomentari unggahan tersebut ada juga yang berkelakar soal Prabowo yang memperoleh suara terbanyak dalam pemilihan Presiden atau Pilpres 2024.
"Cieeeeeee jadi Presiden nihhhhh bapakku (emoji wajah mata love) (emoji love) (emoji api)," celetuk @agustriyadii.
"Alhamdulillah Jendral, Selamat Jendral Anda Terpilih Sebagai PRESIDEN RI KE 8 H. PRABOWO SUBIANTO (emoji pis)," pungkas @fitraramadhan5.
Diketahui, dalam Pleno KPU Pusat, paslon Prabowo-Gibran memperoleh 96.214.691, diikuti suara Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar (AMIN) dengan perolehan 40.971.906, dan Ganjar Pranowo - Mahfud MD sebesar 27.040.878.