Suara.com - Menteri Investasi Bahlil Lahadalia kini dikabarkan akan segera menghadiri panggilan Mabes Polri dan dijadwalkan akan tiba pada pukul 16.00 hari ini Selasa (19/03/2024). Hal ini pun dikaitkan dengan kasus pungli izin pertambangan yang menyeret namanya.
Sebelumnya, Bahlil sendiri pun mengaku bahwa ada beberapa pihak perusahaan tambang yang menuduhnya meminta upeti untuk urusan perizinan tambang.
Isu soal pungli yang terjadi dalam proses perizinan tambang ini pun ditanggapi Bahlil dan akan diproses melalui jalur hukum.
"Kami akan melaporkan tuduhan ini kepada penegak hukum. Kita akan lanjutkan kasusnya yang katanya ada dugaan pungli bahkan mencatut nama saya, mengatasnamakan saya, dan juga mengatasnamakan satgas yang melanggar hukum. Kita akan proses isu ini secara hukum. Biar tidak ada dosa di antara kita, biar kita lebih fair,"ungkap Bahlil dalam keterangannya pada Senin (18/03/2024) kemarin.
Selain sebagai Menteri Investasi, Bahlil sendiri pun kini juga memegang beberapa saham di berbagai perusahaan yang bergerak di bidang pertambangan. Hal ini juga sempat diungkap oleh pihak Jaringan Advokasi Tambang (Jatam) yang mengungkap beberapa perusahaan milik Bahlil pun cukup sulit untuk dideteksi.
Sebelum menjabat sebagai Menteri Investasi, Bahlil pun sudah terlebih dahulu terjun ke dunia bisnis dengan catatan kepemilikan saham di 10 perusahaan sekaligus.
Isu pungli di dunia pertambangan ini pun disoroti oleh Jatam dan menyebut bahwa ada sarat kepentingan kelompok dalam jabatan Bahlil selaku Menteri Investasi.
Melalui akun X @jatamnas, pihak Jatam pun mengungkap daftar nama gurita bisnis dan perusahaan yang dimiliki oleh Bahlil.
"Inilah gurita bisnis Menteri Bahlil. Jabatan politiknya saat ini kental dengan konflik kepentingan, mengingat di saat yang sama, Ia juga memiliki bisnis di sektor pertambangan. Meski tak terhubung langsung dengan seluruh perusahaan, namun relasi bisnisnya itu bisa ditelusuri melalui orang-orang dekat Bahlil," cuit akun @jatamnas yang diunggah pada Senin (18/03/2024) kemarin.
Baca Juga: Alasan Menteri Bahlil Mau Kasih Izin Tambang ke Ormas
Lalu, apa saja daftar perusahaan yang dimiliki Bahlil? Simak inilah selengkapnya.