6 Fakta Kurnia Meiga Dibongkar Azhiera, Kecanduan Alkohol hingga Bawa Selingkuhan ke Rumah saatIstriHamilTua

Bella Suara.Com
Senin, 11 Maret 2024 | 17:01 WIB
6 Fakta Kurnia Meiga Dibongkar Azhiera, Kecanduan Alkohol hingga Bawa Selingkuhan ke Rumah saatIstriHamilTua
Kurnia Meiga (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"KDRT tuh sering banget," kata Azhiera.

"Pas lagi hamil anak kedua, aku dicekek. Gara-gara aku larang minum," ungkapnya lagi.

Bahkan, mantan model tersebut juga mengaku pernah ditusuk menggunakan garpu oleh mantan suaminya tersebut karena berusaha melarang Kurnia Meiga menenggak minuman keras atau miras.

3. Kurnia Meiga juga KDRT ke Anak-Anak

Azhiera menyebut bahwa Kurnia Meiga juga tega melakukan kekerasan terhadap anak-anak mereka hanya karena masalah-masalah sepele.

"Anak di KDRT juga. Boleh ditanya kok ke anaknya. Kadang diseret, terus yang terakhir itu disentil bola matanya dari deket. Gara-gara dipanggil sekali nggak denger doang, bisa sampai seperti itu," kata Azhiera.

Azhiera pun murka melihat anaknya mendapatkan kekerasan dari sang ayah.

"'Lo kalau buta, buta aja sendiri, jangan ngajak anak gue. Kalau stres, stres aja sendiri'," kata Azhiera kepada Kurnia Meiga saat itu.

4. Diusir Mertua karena Ketahuan Mabuk-Mabukan

Baca Juga: Pekerjaan Mentereng Azhiera Adzka Fathir, Rela Ditinggalkan saat Dinikahi Kurnia Meiga

Azhiera mengungkapkan bahwa selama ini dirinya selalu berusaha menyembunyikan keburukan mantan suaminya tersebut dari keluarga besar. Namun begitu, lama kelamaan kebiasaan buruk suaminya itu terbongkar dengan sendirinya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI