Suara.com - Presiden Joko Widodo atau Jokowi memarken sejumlah kemasan dari produk usaha mikro kecil menengah (UMKM) yang ia nilai bagus. Terlebih penggunaan merek yang dinilai menarik.
Momen kepala negara pamer kemasan produk UMKM itu terjadi di sela sambutannya saat peresmian pembukaan BRI Microfinance Outlook 2024 di Menara BRILiaN, Jakarta Selatan.
Melalui sambutannya, Jokowi bicara tentang pentingnya memberikan perhatian khusus kepada UMKM.
"Yang saya suka waktu saya ke lapangan, waktu saya ketemu nasabah mulai muncul perbaikan-perbaikan produk selain pembiayaan, yang kedua perbaikan produk, packaging, kemasan," kata Jokowi, Kamis (7/3/2024).
Jokowi bercerita, baru pada pekan kemarin dirinya bertemu 5,000 nasabah PNM Mekaar. Di mana ia melihat perkembangan kemasan produk UMKM yang sudah mengalami perbaikan jauh lebih bagus. Salah satu contoh kemasan yang dibawa Jokowi ialah produk kerupuk rajungan.
"Kerupuk oleh UMKM kita kemasanya sudah seperti ini (nunjukin produk), kerupuk rajungan, seperti ini kemasannya. Dulunya hanya diberi plastik biasa, dijual ke mana-mana sekarang seperti ini," ujarnya.

Jokowi menyampaikan produk UMKM dengan kemasan seperti kerupuk rajungan itu bisa dijual di retail-retail modern. Jokowi lantas menyebutkan merek kerupuk rajungan yang kemasannya ia jadikan contoh.
"Packaging seperti ini, tapi mungkin sudah 40 persen yang kemasan seperti ini. Nama kerupuknya juga bagus, Mama Muda," ujar Jokowi.
"Bagus sekali, cara memberi namanya juga bagus. Saya seneng betul, bukan saya seneng Mama Muda, ndak. Saya senang cara memberi nama bagus sekali, kerupuk rajungan Mama Muda, ini yang saya lihat di lapangan," sambung Jokowi yang membuat tertawa hadirin.
Baca Juga: Nasib Jakarta Ada di Tangan Jokowi: Status Ibu Kota Dicabut jika Terbit Keppres
Jokowi kemudian menunjukan produk UMKM lain dengan kemasan toples, yakni sambel bawang.