Suara.com - Video ceramah Pendeta Daud Tony viral di media sosial TikTok. Ia mengaku pernah menjadi dukun pengawal Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).
Dalam video yang viral di TikTok @sam_kolut, ia menceritakan datang ke rumah pribadi SBY. Daud pun langsung mengerti siapa yang mengirim santet kepada keluarga Presiden ke-6 tersebut.
"Ke cikeas saya lihat, ada santet ini. Tek santet tingkat tinggi, kiriman India. Wah impor punya ini. Santet tingkat tinggi," ujarnya dikutip pada Selasa (5/3/2024).
"Langsung ibu (Ani Yudhoyono) ketemu saya, Daud saya panggil kamu, kamu pasti tahu. Penyantetnya ini bu? bener namanya ini, tokoh sakti India," tambahnya.
Ani Yudhoyono pun langsung menanyakan kesiapan Daud tersebut.
"Kamu bisa menghadapi enggak?" tanya Ani yang ditirukan Daud.
Daud mengungkapkan orang yang mengirim santet tersebut memiliki kekuatas yang besar.
"Ilmunya sama dengan saya sebelum bertobat. Baik kekuatan batin, maupun ilmu mistik, ilmu santetnya ilmu dalemnya. Alirannya sama, kesaktiannya sama. Imbang," ujarnya.
Ia mengungkapkan, pilihannya hidup atau mati dalam pertarungan itu.
Baca Juga: Dulu Mengkritik! Kini AHY Nikmati Lari Pagi di Kawasan IKN: Sangat Senang dan Bangga
"Saya belum pernah menghadapi lawan yang seimbang. Dalam hati saya, kalau pertarungan ini kalau dia yang mati atau dia yang mati," ceritanya.