Foto Ini Tunjukkan Kemiripan Prabowo dengan Gibran: Sama-sama Lagi Cari Jawaban

Galih Prasetyo Suara.Com
Jum'at, 01 Maret 2024 | 21:38 WIB
Foto Ini Tunjukkan Kemiripan Prabowo dengan Gibran: Sama-sama Lagi Cari Jawaban
Prabowo-Gibran (Instagram/Partai Golkar)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Cawapres 02 Gibran Rakabuming Raka sempat jadi sorotan publik saat debat Pilpres 2024. Hal ini lantaran gesture Gibran yang celingak-celinguk ketika mendengar jawaban dari cawapres 03 Mahfud MD.

Pada debat Pilpres 2024 keempat, Gibran tiba-tiba tunjukkan gimmick seolah mencari jawaban. Saat itu, Gibran ternyata ke Mahfud MD soal inflasi hijau.

Usai Mahfud MD memberikan jawaban pertanyaan itu, Gibran malah menunjukkan gestur seperti mencari-cari orang.

"Saya lagi mencari jawabannya Prof Mahfud. Bisa cari-cari di mana ini jawabannya, enggak ketemu. Saya tanya masalah inflasi hijau kok menjelaskan ekonomi hijau," kata Gibran di JCC, Jakarta Pusat, Minggu (21/1) malam.

Baca Juga: Selvi Ananda Dulu Kerja Apa? Pantas Lancar Pidato Tanpa Teks di Depan Jenderal BNN sampai Banjir Pujian

Baca juga:

Tak mau kalah, Mahfud pun langsung membalas Gibran, "Saya juga ingin mencari jawabannya, ngawur juga itu, ngarang-ngarang ndak karuan mengaitkan sesuatu yang tidak ada," kata Mahfud.

Selanjutnya Mahfud mencibir Gibran yang menurutnya melontarkan pertanyaan yang tak substantif alias receh.

"Kalau akademis, bertanya kayak begitu itu receh. Karenanya tidak layak dijawab menurut saya." ujar Mahfud.

Gesture Gibran itu kemudian membuatnya sempat mendapat sentimen negatif dari sejumlah pihak. Gibran dianggap tunjukkan sikap tak patut terhadap lawan debatnya.

Baca Juga: Fedi Nuril Kini Terima Prabowo Jadi Presiden, Tapi Permasalahkan Soal Gelar Jenderal Kehormatan

Baca juga:

Saat itu, di platform media sosial, tagar Songong digunakan dalam 102 ribu cuitan. Mayoritas tagar itu digunakan oleh pengguna akun X yang memberikan sentimen negatif terhadap Gibran.

Nah menariknya, gesture Gibran yang celingak celinguk saat debat Pilpres kala itu juga pernah ditunjukkan oleh Prabowo Subianto.

Pada postingan akun Instagram @prabowotitiekjourney itu terlihat Prabowo yang masih muda tunjukkan gesture seperti Gibran saat debat Pilpres itu.

"Coba tebak beliau lagi lihat apa?" tulis keterangan pada foto tersebut.

Foto Prabowo muda ini pun mendapat banyak komentar dari para pengguna Instagram.

"Wah Gibran ngikutin gaya pak Prabowo ternyata," komentar salah satu pengguna Instagram.

"Gaya Gibran saat mencari jawaban prof Mahfud," sambung akun lainnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI