Caleg Gagal Teror Warga Pakai Petasan Jumbo, Nenek-nenek Sampai Meninggal karena Jantungan

Eliza Gusmeri Suara.Com
Senin, 26 Februari 2024 | 12:50 WIB
Caleg Gagal Teror Warga Pakai Petasan Jumbo, Nenek-nenek Sampai Meninggal karena Jantungan
Ilustrasi caleg stres. [Ist]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Viral video di media sosial yang menunjukkan caleg gagal meneror warga dengan petasan, di daerah Patokbeusi, Kabupaten Subang, pada Minggu (18/2) lalu. Ia mengamuk dengan cara menyalakan petasan jumbo di sejumlah lokasi di Kabupaten Subang.

Seperti menyalakan petasan di atas menara Mesjid. Akibat aksi caleg yang disebut berasal dari  Dapil 4 Subang ini , beberapa warga harus dirawat di rumah sakit karena tak kuat mendengar dentuman petasan jumbo itu.

Melansir dari berbagai sumber seorang warga menyebutkan ada sembilan warga yang dibawa ke Puskesmas karena mendengar suara petasan.

Baca juga:

Warga Sudah Panik, Bocah di Brebes yang Dikira Tenggelam Malah Nonton Tim SAR Nyari di Sungai

Siapa Erlin Suastini, Paling Berani Terobos Jokowi dan Kebal Diusir Paspampres?

Bahkan, seorang nenek berumur 60 tahun dilarikan ke rumah sakit dan meninggal dunia. Ia sempat drop usai mendengar suara petasan karena memiliki riwayat penyakit jantung.

video caleg membuat onar ini diunggah ulang akun Instagram @viral01 dan memantik berbagai komentar dari netizen. Netizen menganggap bahwa caleg ini tak siap kalah dan berlaku onar.

"Kalo belom siap kalah jangan pernah ikut kompetisi," tulis netizen di akun tersebut.

Ini bukan kali pertama caleg gagal di pileg tidak bisa menerima kemenangan. Sebelumnya bberedar video di media sosial yang menampilkan aksi caleg mencabut paving block yang diduga merupakan bantuan dari dirinya.

Caleg ini kecewa dengan hasil suara yang diperolehnya dalam Pemilu 2024 dan menarik kembali semua bantuan paving block yang sudah diberikan kepada masyarakat.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI