Suara.com - Komedian Komeng mengaku pernah menjadi bagian dari Himpunan Mahasiswa Islam (HMI). Namun, kejadian itu menurutnya bukan karena disengaja.
Hal itu ia ungkapkan di sebuah video yang viral di media sosial TikTok. Komeng saat itu tengah menjadi tamu diacara stasiun televisi swasta.
Komeng tertarik ikut kegiatan HMI, karena melihat pengumuman bayar Rp10 ribu bisa menginap di villa selama seminggu.
"Banyak kejadian yang akhirnya saya tidak sengaja. Masuk HMI himpunan mahasiswa islam, itu di kampus tulisnya 10 ribu seminggu di Villa," ucap Komeng dikutip dari media sosial TikTok @diksi.politik pada Jumat (23/2/2024).
Baca Juga: Bukannya Keluar Modal Kampanye, Komeng Malah Ketiban Rezeki Saat 'Kampanye' Jadi Caleg DPD!
Namun baru sadar, ternyata acara HMI tidak seperti yang dibayangkan. Komeng mengaku disiksa pada acara itu.
"Siapa yang enggak mau ikut, saya ikut, enggak tahunya saya disiksa bu. Suruh ini, suruh ini," ujarnya.
Ia pun menyebut saat itu yang mengajaknya adalah senior di HMI yang merupakan mantan politi PAN, Egi Sudjana.
"Dulu yang ini tuh, Egi Sudjana itu bu. Bang egi, saya enggak tahu, tahunya. Coba kalau dia bilang daftar HMI 10 ribu anda akan di sana-sana, anda ikut leadershup gini-gini, pasti saya enggak ikut," ujarnya.
Baca Juga: Jumlah Suaranya Beda Jauh, Ijazah Vicky Prasetyo dan Dede Sunandar Jadi Sorotan
Baca Juga: Beda dari Komedian Lain, Komeng Ternyata Suka Jam Tangan Militer yang Tangguh!
Selain itu, Komeng juga mengaku sempat tidak sengaja ikut demo mahasiswa era reformasi 1998.
Ia salah masuk bus, hingga terjebak dan terpaksa mengikuti kegiatan demonstrasi mahasiswa.
"Akhirnya banyak yang tidak kesengajaan, begitu juga pada saat demo. Ada bis, saya pikir pulang, enggau tahu mahasiswa sewa," ujar Komeng.
Diketahui, Komeng ternyata mempunyai latar pendidikan yang cukup membanggakan, yaitu lulusan ekonomi.
Berdasarkan data yang dihimpun, sebelum menjadi komedian, Komeng pernah kuliah di Akademi Bisnis Indonesia, namun tidak tamat.
Selama berkuliah dia pernah menjadi anggota Himpunan Mahasiswa Islam Komisariat ABA-ABI di tahun 1990.
Setelah tiga kali berpindah tempat kuliah, pada April 2018, Komeng berhasil meraih gelar Sarjana Ekonomi di Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Tribuana Bekasi dengan judul skripsi "Pengaruh Disiplin dan Pemberdayaan terhadap Profesionalisme Anggota Persatuan Seniman Komedi Indonesia Jawa Barat.