Suara.com - Titiek Soeharto pasca Pilpres 2024 kembali diujuk-ujuk untuk rujuk dengan mantan suaminya, Prabowo Subianto yang juga capres nomor urut 01.
Dalam beberapa hari terakhir setelah pencoblosan 14 Februari lalu atau saat masa kampanye Pilpres 2024, publik ramai-ramai mendorong Prabowo dan Titiek kembali bersatu di dalam mahligai pernikahan.
Prabowo dan Titiek menikah pada 8 Mei 1983. Dari pernikahan itu, pasangan ini dikaruniai seorang anak laki-laki bernama Ragowo Hedi Prasetyo atau dikenal dengan nama Didit Prabowo.
Baca juga:
Baca Juga: Ajak Demokrat Gabung ke Pemerintahan, Kubu Ganjar Mengendus Kekhawatiran Jokowi ke Prabowo
- Potret Keluarga Dokter Gunawan, Dokter Kopassus yang Kena Tegur Mayor Teddy
- Momen Anies Baswedan Terlihat Gelagapan Gegara Cak Imin Ucap Tiga Kata Ini
- Anies Senyum Semringah Saat Bilang Ia Bahagia, Raut Wajah Fery Farhati Terlihat Muram
Sebagai suami istri dengan latar belakang keluarga pembesar negeri ini, rumah tangga Prabowo dan Titiek sempat diguncang prahara. Bahkan pada 1995, keduanya sempat dirumorkan bercerai. Kondisi itu juga senada dengan konflik antara ayah Prabowo, Soemitro dengan Soeharto.
Runtuhnya rezim Soeharto pada tahun 1998 pun berimbas dengan pernikahan Prabowo dan Titiek. Keduanya resmi bercerai pada Mei 1998.
Nah sebagai seorang mantan istri, Titiek rupa-rupanya sempat tunjukkan sikap cemburu kepada Prabowo. Momen ini terekam saat Pemilu 2014. Saat itu Titiek ditanya oleh awak media usai mencoblos di TPS 01 di Badan Koordinasi Kegiatan Kesejahteraan Sosial (BKKKS), Menteng, Jakarta Pusat pada 9 Juli 2014.
Titiek mengatakan bahwa seorang Presiden sebenarnya tidak perlu seorang ibu negara. Yang terpenting katanya seorang Presiden bisa menjalankan tugas dan tanggung jawabnya kepada negara dan rakyat.
"Buat jalankan tugasnya, cukup beliau sendiri bisa jalakannya," ucap Titiek seperti dikutip.
Baca Juga: 'Bisakah Kalian Bawa Pulang Papa Saya?' Tanya Getir Didit Prabowo kepada Prajurit Kopassus
"Kalau dampingi, selalu didampingi. Saya tidak mau menjawab soal itu (pelaung jadi ibu negara)," tambahnya.
Pada Pemilu 2014, Prabowo berduet dengan Hatta Rajasa bertarung dengan Jokowi-JK. Di tahun-tahun itu juga isu soal pendamping Prabowo sebagai seorang istri mencuat.
Malah sempat berhembus rumor bahwa Prabowo akan dijodohkan artis cantik pelantun Gelas-Gelas Kaca, Nia Daniaty. Nia menurut pengacara perceraiannya saat itu, Indra Sahnun Luis akan ia perkenalkan kepada Prabowo.
"Dalam waktu dekat saya kan kenalkan dengan Prabowo," ucap Indra yang membuat Nia tersenyum. Nia pun sempat memuji sikap Prabowo yang menurutnya seorang pemimpin tegas dan berwibawa.