Suara.com - Wakil Ketua Umum Partai NasDem, Ahmad Ali turut menanggapi pelantikan Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sebagai Menteri ATR/BPN.
Menurut Ali, pengangkatan AHY sebagai menteri menjadi tanda Presiden Joko Widodo ingin membuat situasi di pemerintahan lebih kondusif.
"Ya saya lebih melihat bahwa di akhir pemerintahan Pak Presiden Jokowi ini dia ingin pemerintahan lebih kondusif," ujar Ali sata dihubungi wartawan, Rabu (21/2/2024).
Selain itu, Ali menilai Jokowi ingin meminimalisir dinamika yang terjadi di legislatif di sisa masa jabatannya. Sebab selama ini partai Demokrat yang dipimpin AHY menjadi oposisi pemerintahan Jokowi.
Baca Juga: Anies Setuju Usul Ganjar soal Hak Angket, NasDem Khawatir: Kalau Tiba-tiba AMIN Menang Repot
"Dia ingin meminimalisir dinamika di legislatif. Beliau ingin menyelesaikan kerja, dia ingin menyelesaikan kepemimpinan beliau jadi lebih akomodatif menurut saya," ucap Ali.
Lebih lanjut, Ali berpandangan penunjukkan AHY jadi menteri seolah menjadi ancang-ancang posisi penting Demokrat di pemerintahan pasca Pemilu 2024.
"Kemudian 2024 ya paling tidak sudah ada ancang-ancang lah," lanjut Ali.
Seperti diketahui, perwakilan Partai Demokrat yang mendukung Prabowo-Gibran di Pilpres 2024 akhirnya kebagian jatah menteri di kabinet Jokowi.
Ketum Demokrat, AHY resmi dilantik nenjadi Menteri ATR/BPN oleh Jokowi di Istana Negara pada hari ini.
Baca Juga: Paras Tampan dan Ayu Anak Menteri Hadi: Si Bungsu Pilot Pesawat Tempur yang Pernah Bikin Viral
AHY menggantikan posisi Hadi Tjahjanto yang digeser menjadi Menko Polhukam. Setelah resmi dilantik, AHY dan Hadi Tjahjanto mengucap sumpah jabatan di depan Jokowi.