Kasih Selamat, Ini Pesan Ahmad Sahroni buat AHY yang Jabat Menteri ATR/BPN

Eko Faizin Suara.Com
Rabu, 21 Februari 2024 | 17:43 WIB
Kasih Selamat, Ini Pesan Ahmad Sahroni buat AHY yang Jabat Menteri ATR/BPN
Bendahara Umum Partai NasDem, Ahmad Sahroni. [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) akhirnya resmi menjabat Menteri Agraria dan Tata Ruang (ATR)/BPN menggantikan Hadi Tjahjanto, Rabu (21/2/2024).

Sementara itu, Hadi Tjahjanto dilantik menjadi Menteri Politik, Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam). Sederat ucapan selamat tertuju kepada kedua menteri yang baru saja dilantik Presiden Jokowi.

Politisi Partai NasDem, Ahmad Sahroni juga ikut menyampaikan ucapan selamatnya terhadap AHY dan Hadi Tjahjanto.

Presiden Joko Widodo atau Jokowi diapit Menteri ATR/BPN Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY dan Menko Polhukam Hadi Tjahjanto usai proses pelantikan di Istana Negara, Jakarta, Rabu (21/2/2024). (Suara.com/Novian)
Presiden Joko Widodo atau Jokowi diapit Menteri ATR/BPN Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY dan Menko Polhukam Hadi Tjahjanto usai proses pelantikan di Istana Negara, Jakarta, Rabu (21/2/2024). [Suara.com/Novian]

"Selamat n sukses terus pak hadi jd menkopohukam, Selamat Belajar juga buat Pak AHY jd mentri ATR., sukses Pak AHY …" tulis caption Sahroni di akun Instagram pribadinya, @ahmadsahroni88, Rabu (21/2/2024).

Anggota DPR RI ini nampaknya memberikan pesan khusus kepada AHY agar nantinya bisa memberantas mafia tanah.

"Sikat semua sindikat pernaenan tanah pak…" ungkap Sahroni.

Selain itu, Ahmad Sahroni juga menyertakan tangkapan layar diunggahannya. Gambar tersebut bertuliskan: Selamat buat Pak hadi sebagai Menkopolhukam dan Pak AHY sebagai mentri ATR (dan selamat belajar yah pak AHY).

Diketahui, sebelumnya beredar kabar AHY menjadi Menteri ATR/BPN menggantikan Hadi Tjahjanto yang dilantik menjadi Menkopolhukam. Pelantikan Hadi dan AHY sebagai menteri di kabinet Indonesia Maju Jokowi digelar Rabu (21/2/2024) pukul 11.00 WIB.

Kabar pergantian menteri Jokowi awalnya diungkapkan Wakil Ketua Komisi III DPR Ahmad Sahroni melalui akun media sosial miliknya. Sahroni mengaku mendengar isu Hadi akan dilantik sebagai Menkopolhukam.

Sementara kabar AHY menjadi Menteri ATR/BPN didengar oleh Anggota Komisi II DPR Guspardi Gaus. Ia menyebut wajar Demokrat mendapat posisi menteri karena partai ini sudah menjadi salah satu pendukung Jokowi.

Apalagi posisi Menkopolhukam belakangan ini kosong usai Mahfud MD mengundurkan diri di tengah pencalonannya menjadi cawapres pada Pilpres 2024.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI