Momen Titiek Soeharto Menangis Pilu Lihat Prabowo Diusir dari Cendana

Wakos Reza Gautama Suara.Com
Jum'at, 16 Februari 2024 | 10:24 WIB
Momen Titiek Soeharto Menangis Pilu Lihat Prabowo Diusir dari Cendana
Ilustrasi Prabowo Subianto dan Titiek Soeharto. Kisah Titiek Soeharto menangis lihat Prabowo diusir dari Cendana. [Instagram/prabowotitiek]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Prabowo melihat sang istri, Titiek Soeharto, menangis. Namun tidak bisa berbuat apa-apa. Prabowo keluar dari Cendana. Prabowo sakit hati dituding sebagai pengkhianat.

Sejak itu Suharto enggan bertemu dengan menantunya itu. Ketika akhirnya Suharto lengser, pernikahan Prabowo dan Titiek karam.

Mereka bercerai pada tahun 2001 di Pengadilan Agama Jakarta Pusat. Menurut Farid Prawiranegara, karib Prabowo, sahabatnya itu memilih mengakhiri pernikahannya karena tekanan politik.

“Kedua keluarga besar tidak bisa disatukan, meski antara Prabowo dan Titiek sebenarnya tidak ada masalah,” kata Farid.

Sumitro mengatakan, pernikahan Prabowo dan Titiek adalah kecelakaan sejarah. Namun ia tidak pernah menyesali sang anak menikahi putri Presiden.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI