Suara.com - Komedian Komeng diprediksi akan melenggang ke Senayan menjadi anggota DPD RI periode 2024-2029. Dilihat dari hasil sementara, suara Komeng jauh mengungguli kandidat lain.
Jika memang benar Komeng menjadi anggota DPD RI, ini merupakan catatan baru dalam dunia politik Indonesia.
Sebab Komeng menjadi senator tanpa harus melakukan kampanye besar-besaran dan juga tidak memiliki modal besar.
Baca Juga:
Adu Fashion Fery Farhati vs Titiek Soeharto vs Siti Atikoh: 1 Tas Setara 1500 Tas Istri Ganjar
Adu Cantik Istri Komeng vs Istri Gibran: yang Satu Model Bank, Satunya Lagi Putri Solo
"Ya memang itu yang saya beritahukan kepada masyarakat katanya politik itu mahal ternyata nggak," ujar Komeng saat diwawancarai Kompas TV.
Selama ini kata Komeng ada adagium bahwa ketika masuk ke politik ada tiga tas yaitu popularitas, elektabilitas, dan isi tas.
"Sedangkan saya, isi tas saya kosong. Jadi saya tidak banyak menggunakan itu. Saya ngasih tahu, ya bisalah dengan cara sederhana pun. karena sederhananya sederhana itu mahal kalau yang saya lihat. Tunjang aja uda berapa di sana belum ati ampela," ujar Komeng.
Baca Juga: Jawaban Komeng soal Memajukan Jawa Barat: Kalo Maju Nanti Senggolan dengan Jakarta!
Sebagai calon anggota DPD RI, Komeng ternyata memiliki visi misi yang besar. Ia ingin menjajah negara lain lewat seni dan budaya Indonesia.