Nah khusus untuk Titiek Soeharto, ia dikenal sebagai perempuan yang kerap tampil dengan tas bermerk mewah. Sejumlah tas dengan brand super mewah seperti Hermes hingga Chanel kerap ditentengnya saat hadir di satu acara.
Tas super mewah merk Hermes Rouge H Courchevel Kelly Retourne 32 With Gold Hardware pernah ia bawa saat menghadiri pernikahan putra Sultan Brunei Darussalam Hassanal Bolkiah yakni Pangeran Abdul Mateen.
Harga tas milik Titiek Soeharto mencapai Rp250 sampai 300 juta. Uang sebanyak itu bisa membeli 1500 buah tas karung goni kepunyaan Siti Atikoh.
Selain tas, Titiek Soeharto juga memperhatikan betul outfit yang ia kenakan. Brand-brand fashion kenamaan kerap ia pakai. Sementara Siti Atikoh dan Fery Farhati ternyata lebih suka dengan brand lokal.
Fery misalnya lebih suka pakai baju randangan desainer asal Pekalongan, Khanaan Shamlan atau Ria Miranda. Sementara Siti Atikoh lebih suka kenakan blouse batik rancangan salah satu desainer Kampung Batik Kauman, yakni Gunawan Setiawan.
Istri Ganjar Pranowo itu juga sempat kenakan long dress putih dengan pewarna alami ecoprint hasil karya IKM dan Desainer Kabupaten Banyumas, Zee Collection.