Dear Haters, Ini Pesan Berkelas Gibran untuk Kalian yang Suka Bully 02

Galih Prasetyo Suara.Com
Sabtu, 10 Februari 2024 | 11:20 WIB
Dear Haters, Ini Pesan Berkelas Gibran untuk Kalian yang Suka Bully 02
Pasangan Capres-Cawapres nomor urut dua, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka saat debat Capres-Cawapres kelima di JCC Senayan, Jakarta, Minggu (4/2/2024). [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka, mengingatkan relawan dan simpatisannya untuk tidak terlena dengan hasil survei Prabowo-Gibran yang sudah di atas 50 persen.

Menurut Gibran, saat ini banyak lembaga survei yang mengatakan hasil survei pasangan Prabowo-Gibran sudah di atas 50 persen. Tapi survei yang tinggi tersebut tak ada artinya, jika terlena dan banyak yang Golput.

Hal itu disampaikan oleh Gibran saat menghadiri Konser Musik yang diadakan oleh Relawan Kopi Pagi (Posko Pemilih Prabowo- Gibran) di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jumat (9/2/2024).

Baca juga:

Baca Juga: Sesumbar Jokowi: Kalian Hebat Kalau Bisa Mengalahkan Saya!

Pada konser yang bertajuk Selangkah Menuju Kemenangan ini, kehadiran Gibran disambut oleh puluhan ribu relawan Kopi Pagi yang merupakan binaan Agus Gumiwang Kartasasmita.

"Makanya saya ajak, Bapak, Ibu, Teman-teman semua, terutama anak muda jangan golput. Tanggal 14, datang ke TPS ajak keluarganya, saudaranya ke TPS untuk nyoblos," kata Gibran dihadapan puluhan ribu simpatisan dan relawannya.

"Jangan terlena dengan hasil survei yang sudah tinggi. Pokoknya kita kawal terus. Saya ingatkan sekali lagi jangan Golput dan TPS nya di jaga," ungkapnya

Menjelang hari pencoblosan atau pemilihan umum, ada banyak isu-isu negatif terhadap pihaknya. Menurut Gibran, hal tersebut tidak perlu ditanggapi.

Gibran juga mengajak seluruh simpatisan dan relawannya untuk tidak terprovokasi, menurutnya cukup disenyumin saja isu-isu negatif tersebut, saja agar pemilu 2024 bisa berjalan dengan aman dan damai.

Baca Juga: Dulu Bela Mati-matian, Kini Ade Armando Bongkar Luka Lama Ahok hingga Seret Megawati

"Saya minta tidak perlu ditanggapi, tidak perlu diserang balik, senyumin aja. Jangan menjelekkan program dari paslon lain, jangan membully," tegasnya.

Sementara itu, kegiatan di Stadion Si Jalak Harupat menjadi kampanye terkahir Gibran di Jawa Barat, karena pada Sabtu (10/2/2024), Gibran akan berkampanye bersama Prabowo di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.

Kontributor : Rahman

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI