Arie Kriting Sempat Bela Abdur Arsyad Tolak Jadi BuzzerRp Tapi Kini Beber Fakta Dibayar, Ternyata Ketika Ikut Ini

Galih Priatmojo Suara.Com
Kamis, 08 Februari 2024 | 13:01 WIB
Arie Kriting Sempat Bela Abdur Arsyad Tolak Jadi BuzzerRp Tapi Kini Beber Fakta Dibayar, Ternyata Ketika Ikut Ini
Kolase Arie Kriting dan Abdur Arsyad.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Komika Arie Kriting baru-baru ini mengunggah kabar tak terduga mengenai rekannya seprofesi Abdur Arsyad yang ternyata dibayar.

Seperti diketahui sosok Abdur Arsyad beberapa waktu lalu sempat ramai mengaku dapat tawaran hingga Rp2 miliar untuk jadi influencer salah satu paslon capres di pemilu 2024. 

"Jadi begini yang bisa saya jawab, ini yang saya tahu saja, karena saya juga ditawarkan. Yang saya tahu besar sekali nominal yang ditawarkan. Saya ditawarin dan disetujui di Rp2 M saya pribadi," bebernya dalam suatu acara. 

Meski begitu, Abdur mengaku tak menerimanya. 

Pengakuan tersebut ketika itu sempat dibenarkan oleh rekannya Arie Kriting lewat unggahan di akun Twitter pribadinya.

"Abdur mengaku gak mau terima duit buzzerRp, warga Tiktok malah banyak yang gak percaya. Saya saksinya, Abdur menolak tawaran jadi buzzer salah satu capres. Jumlahnya menakjubkan," tegasnya.

Secara blak-blakan Arie Kriting menyebut Abdur lebih pilih dukung Anies Baswedan ketimbang jadi buzzer. 

"Karena Abdur lebih pilih Pak Anies sesuai hati nurani. Warga TikTok cilukba aja," katanya.

Tapi belakangan, Arie Kriting mengungkap Abdur Arsyad justru dibayar.

Baca Juga: Imbas Lantang Kritik Prabowo-Gibran, Arie Kriting sampai Didoakan Cerai

Hal itu terlihat dalam unggahan terbarunya baru-baru ini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI