Suara.com - Calon wakil presiden (Cawapres) no 02 Gibran Rakabuming Raka pada hari ini Jumat (26/1/2024), melakukan kampanye ke wilayah Jayapura, Papua.
Dilihat pada akun unggahan di akun instagram pribadinya @gibran_rakabuming memberikan pesan menyentuh untuk warga Papua.
Menurut Gibran, kedatangannya ke Papua bukan hanya untuk menyambut sebuah kemenangan pada Pilpres 2024, melainkan untuk berbincang mengenai pembangunan Papua ke depan.
Baca Juga:
- Dianggap Receh Mahfud MD, Bos PT. Sritex Akui Greenflation Sangat Penting: Terima Kasih Mas Gibran
- Pengacara Minta Penahanan Siskaeee Ditangguhkan karena Alami Gangguan Jiwa: Tangannya Banyak Bekas Sayatan
"Kita tidak bertemu hanya untuk berbicara tentang kemenangan. Kita bicara tentang pembangunan Papua kedepan, tentang peningkatan SDM, tentang keterlibatan anak anak muda Papua untuk menuju Indonesia Emas. Papua, saya akan kembali lagi," kata Gibran.
Informasi yang dihimpun, Gibran melakukan kampanye dengan mengunjungi Pasar Pharaa Sentani, Jayapura dan tiba di lokasi pada pukul 08:25 WIT.
Bertemu pedagang Pasar Pharaa Sentani, Gibran ditemani Selvi Ananda, Bahlil Lahadalia dan figur lainnya baik dari TKN maupun TKD Papua.
Gibran dan Selvi Ananda menghampiri pedagang dan sesekali memborong dagangan.
"Satu karung berapa bu?" tanya Gibran kepada pedagang sagu.
Baca Juga: Beda Adab Anies vs Gibran ke Ilustrator: Bak Langit Bumi, Bukti Anak Presiden Ogah Modal?

"320 ribu, Mas," jawab pedagang.