Netizen Minta Jaket ke Gibran: Kalau Bohong Tak Viralin Foto Ini

Baehaqi Almutoif Suara.Com
Kamis, 25 Januari 2024 | 17:38 WIB
Netizen Minta Jaket ke Gibran: Kalau Bohong Tak Viralin Foto Ini
Gibran dalam sesi debat keempat Pilpres 2024 yang digelar di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, Minggu (21/1/2024). (Istimewa)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 02 Gibran Rakabuming Raka terbilang cukup aktif di media sosial. Wali Kota Solo tersebut tampak membalas beberapa komentar netizen.

Baru-baru ini, Gibran membalas permintaan jaket warganet di media sosial X atau Twitter.

Dia membalas cuitan akun @chidory_ di akun X Gibran. "Woi Sul, minta jaket bomber doooong," tulis akun tersebut dikutip.

Baca Juga:

Baca Juga: Kocak! Spanduk Caleg Masinton dan Chong Sung Kim Jadi Penunjuk Jalan: Ini yang Paling Jauh

Tanpa diduga, Gibran membalas langsung cuitan tersebut. "Bentar ya. Rare item ini," balas Gibran.

Netizen yang meminta jaket tersebut kembali membalas cuitan suami Selvi Ananda itu. "Awass kalo boong ya, tak viralin foto ini," cuit warganet tersebut lagi.

Akun @chidory_ mengunggah foto kolase Gibran dicium bapak-bapak dan Kaesang yang mencium istrinya, Erina Gudono.

Outfit Gibran memang menjadi tren dalam beberapa penampilannya, seperti pada debat keempat Pilpres 2024. Dia mengenakan jaket mirip di serial anime 'Naruto' lengkap dengan logo klan Uzumaru.

Netizen Minta Jaket ke Gibran: Kalau Boong Tak Viralin Foto Ini. [X]
Netizen Minta Jaket ke Gibran: Kalau Boong Tak Viralin Foto Ini. [X]

Hanya saja, warnanya diubah menjadi biru muda dengan abu-abu di bagian pundak. Belakangnya tertuliskan 'Samsul'.

Baca Juga: Minta Relawan Jangan Membalas Fitnah, Gibran: Kita Buktikan 14 Februari

Sebelumnya pada debat ketiga Pilpres 2024, Gibran tampak hadir dengan menggunakan jaket parka warna biru tua.

Pakaian yang dikenakan Gibran tersebut diklaim merupakan produk lokal. Putra sulung Presiden Joko Widodo itu memang kerap menggunakan karya UMKM.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI