Ganjar Pranowo Puji Mahfud MD Karena Menolak Pertanyaan Receh Gibran Rakabuming

Tasmalinda Suara.Com
Minggu, 21 Januari 2024 | 23:51 WIB
Ganjar Pranowo Puji Mahfud MD Karena Menolak Pertanyaan Receh Gibran Rakabuming
Pasangan Capres dan Cawapres nomor urut tiga, Ganjar Pranowo (kiri) dan Mahfud MD (kanan) saat Debat Capres-Cawapres Keempat di JCC Senayan, Jakarta, Minggu (21/1/2024). [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Calon wakil presiden atau cawapres Mahfud MD sempat menyebutkan jika apa yang diterangkan oleh Gibran Rakabuming Raka ialah sesuatu yang receh. Hal ini pula membuat Capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo pun memberikan apresiasinya.

Menurut Ganjar, Mahfud MD berhasil memberikan apresiasi kepada banyak pihak. Apresiasi yang dimaksud ialah penegasan mengenai tidak semua pertanyaan harus dijawab. 

Dikatakan Ganjar, penampilan Mahfud dalam debat Pilpres keempat, Minggu (21/1/2023) sangat baik."Bagus,"ujar Ganjar memastikan jika cawapresnya berpenampilan sangat baik dalam menghadapi debat.

Namun Ganjar kemudian menerangkan jika Mahfud MD telah menginspirasi publik. Menurut mantan Gubernur Jawa Tengah ini, apa yang dilakukan Mahfud MD guna menolak untuk menjawab pertanyaan yang kurang jelas substansinya ialah pelajaran baik.

"Ada pertanyaan kadang tidak perlu dijawab. Itu bagus mengedukasi untuk publik,"ujar Ganjar kemudian.

Diketahui jika Mahfud MD dan Gibran memang sempat terlibat perdebatan mengenai greenflation, yakni sebuah akibat yang dikhawatirkan muncul saat mengedepankan aspek lingkungan pada sektor ekonomi.

Gibran menanyakan mengenai tantangan tersebut pada Mahfud MD. Namun anak Jokowi ini sempat ditegur karena tidak menerangkan mengenai terminologi greenflation.

Mahfud kemudian berusaha menjelaskan dengan menyamakan inflasi hijau dan ekonomi hijau.

"Itu adalah ekonomi circular ya Di mana sebuah proses pemanfaatan produk ekonomi pangan atau apa produksi apapun diproduksi kemudian dimanfaatkan di recycle bukan dibuat jadi bukan barang itu lalu dibiarkan mengganggu ekologi," jelas Mahfud MD.

"Sehingga sebenarnya ekonomi sekuler itu sudah menjadi kesadaran masyarakat itu kalau untuk mengatasi inflasi itu tentu yang paling gampang banget kebijakan-kebijakan diatur saja di sini kan harus ada data,"ucapnya kemudian.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI