Sempat Ramai Layaknya Pertandingan Bola, Simpatisan Mendadak Sepi Usai Jagoan Mereka Masuk

Minggu, 21 Januari 2024 | 20:01 WIB
Sempat Ramai Layaknya Pertandingan Bola, Simpatisan Mendadak Sepi Usai Jagoan Mereka Masuk
Simpatisan cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka di JCC, Senayan, Minggu (21/1/2024). [Suara.com/Faqih]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Para pendukung pasangan calon nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka meninggalkan arena debat capres-cawapres yang diselenggarakan di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta.

Pantauan Suara.com, satu persatu massa yang didominasi mengenakan kemeja biru muda ini bubar jalan usai jagoan mereka masuk ke dalam arena debat.

“Cari tempat nobar aja yul,” kata salah satu simpatisan, mengajak simpatisan lainnya, di JCC, Senayan, Minggu (21/1/2024) malam.

Area yang sebelumnya khusus untuk relawan dan simpatisan kini terlihat kosong melompong, hanya ada beberapa dari mereka yang bertahan di lokasi meski hanya untuk bermain gawai.

Baca Juga: Gibran Bicara Peluang 19 Juta Lapangan Kerja, Syaratnya Harus Kawal Agenda Besar Ini

Sebelumnya, JCC Senayan, dipenuhi ratusan para simpatisan dari pasangan calon (Paslon) nomor 1,2, dan 3.

Mereka sempat beradu yel-yel, untuk jagoan mereka masing-masing. Sorak-sorai pada pendukung membuat suasana di pelataran JCC semakin semarak layaknya pertandingan sepak bola.

Debat Keempat Pilpres 2024

Debat keempat Pilpres 2024 digelar di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, Minggu (21/1/2024) mulai pukul 19.00 WIB. Dalam debat ini kembali mempertemukan tiga cawapres, yakni Muhaimin Iskandar atau Cak Imin, Gibran Rakabuming Raka dan Mahfud MD.

Tema yang diangkat dalam debat yakni pembangunan berkelanjutan dan lingkungan hidup, sumber daya alam, energi, pangan, agraria, masyarakat adat dan desa.

Baca Juga: Debat Baru Mulai, Cak Imin Langsung Ngegas, Singgung Luas Lahan Prabowo

Berbeda dari sebelumnya, debat kali ini akan dikawal oleh dua moderator perempuan yakni Retno Pinasti dari SCTV dan Zilvia Iskandar dari Metro TV. Tayangan debat berlangsung selama 120 menit dibagi dalam enam segmen yang sudah disusun untuk debat.

Sebelum digelarnya debat, 11 panelis sudah diputuskan untuk merumuskan pertanyaan yang bakal dipilih secara acak untuk dijawab oleh Cak Imin, Gibran dan Mahfud MD.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI