Suara.com - Survei terbaru dari lembaga Indikator Politik Indonesia periode 10-16 Januari 2024 baru saja dirilis. Dari serangkaian hasil yang dibagikan begini kondisi terbaru mengenai elektabilitas para capres Anies Baswedan, Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo.
Survei dari lembaga Indikator Politik Indonesia tersebut dilakukan pasca debat capres yang melibatkan 1.200 responden dari seluruh provinsi di Indonesia.
Berdasar survei mengenai tren top of mind dari ketiga capres, diketahui bahwa Prabowo Subianto makin menguat bila dibandingkan dengan hasil di bulan Desember 2023.
Dari catatan hasil survei, Prabowo di bulan Desember meraih 41,4 persen, pasca debat melonjak menjadi 46,4 persen.
Baca Juga: Anies Baswedan Kocak di Live TikTok, Bingung Baca Tulisan Korea Pendukungnya
Kemudian Anies Baswedan yang sebelumnya meraup 23,2 persen di Bulan Desember 2023 turun menjadi 22,4 persen.
Sementara itu Ganjar Pranowo mengalami kondisi stagnan trennya. Dari Desember 2023 hingga Januari 2024 perolehannya masih di angka 20 persenan.
Sejurus dengan tren tersebut, berdasarkan survei menggunakan simulasi 3 nama bila pemilihan presiden digelar saat ini, nama Prabowo Subianto menempati urutan teratas dengan perolehan 48,0 persen.
Kemudian disusul Anies Baswedan di tempat kedua dengan perolehan 24,1 persen. Lalu Ganjar Pranowo di urutan ketiga dengan perolehan 21,0.
Sementara tersisa 6,9 persen yang tidak tahu atau tidak menjawab.
Baca Juga: Ganjar Pranowo Sebut Mirip Ip Man di Tiongkok, Begini Sosok Ki Ngabehi Ageng Soerodiwirdjo