Ketika Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan Kembali Kompak Soal Penanganan Stunting, Bukan Susu Tapi Ikan

Galih Priatmojo Suara.Com
Jum'at, 19 Januari 2024 | 17:53 WIB
Ketika Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan Kembali Kompak Soal Penanganan Stunting, Bukan Susu Tapi Ikan
Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan [ss/youtube]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Para capres yang berkontestasi dalam pilpres 2024 punya jurus-jurus tersendiri ketika menyinggung penanganan stunting

Bila Prabowo fokus untuk memberi makan siang dan susu gratis demi meredam stunting, Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan kompak bahwa bukan itu yang dibutuhkan, tapi konsumsi ikan yang harus diperbanyak. 

Anies Baswedan menyebut salah satu cara menangani masalah stunting dengan makan ikan didedahkan saat mengikut acara Desak Anies, Kamis (18/1/2024) lalu. 

"Jadi yang penting makanan sehat sebisa mungkin pakai produk dalam negeri supaya industri pangan kita juga ikut tumbuh karena digunakan untuk memberi makanan sehat ke anak-anak," ungkapnya.

Baca Juga: Sama-sama Pakai Kemeja Putih, Maruarar Sirait Dampingi Prabowo Kunjungan ke PGI

"Jadi kalau untuk memberi nutrisi kepada anak-anak lalu meningkatkan impor daging misalnya maka sayang. Lebih baik digunakan sumber daya yang ada di dalam negeri misalnya ikan," ungkapnya. 

Senada dengan Anies, di tempat terpisah, capres Ganjar Pranowo ketika berkampanye di Magetan, Jumat (19/1/2024). 

Di kesempatan itu Ganjar Pranowo menyarankan para ibu banyak mengonsumsi ikan agar anaknya terhindar dari stunting.

"Sebenarnya banyak protein bisa kita dapatkan, salah satunya telur, itu paling gampang, paling murah. Tapi yang lain sebenarnya ikan, kita kan negara laut, ikannya itu cukup banyak, dan itu bisa dikonsumsi juga dengan gampang," katanya seperti dikutip dari Antara.  

Kekompakan capres Ganjar Pranowo dengan Anies Baswedan bukan kali ini saja. 

Baca Juga: Kata-kata Abah Kerap Jadi Quotes, Mutiara Merasa Istimewa Punya Ayah Anies Baswedan

Ketika debat capres ketiga beberapa waktu lalu, keduanya juga kompak memberi nilai buruk ketika menyorot soal kinerja Kementerian Pertahanan yang tak lain saat ini masih dipimpin Prabowo Subianto

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI