Suara.com - Calon presiden (capres) nomor urut 3, Ganjar Pranowo di akun Twitter @ganjarpranowo mencuitkan pendapat pribadinya pasca kekalahan 1-3 Timnas Indonesia dari Irak di match pertama babak fase grup Piala Asia 2023, Senin (15/1).
Ganjar pada awal cuitnya menuliskan skor kekalahan 1-3 Timnas Indonesia dari Irak. Ganjar lalu menuliskan ucapan terima kasih untuk perjuangan skuat asuhan Shin Tae-yong.
"1-3. Terimakasih teman-teman. Perjuangan belum berakhir," tulis Ganjar disertai dengan emot bendera Merah Putih seperti dikutip, Selasa (16/1).
Baca Juga:
Baca Juga: Curhat Warganet Susah Tidur Gara-gara Mantau Kedekatan Eca Aura dan Alam Ganjar: Ikut Bucinin Kalian
Jawaban Tegas Eca Aura Ditanya Soal Alam Ganjar Dekat dengan Fuji: Ngapain Sih
Disambut Menantu Jokowi saat Kampanye di Medan, Momen Prabowo Gulung Kemeja, Sapa Pendukung
Sontak saja cuitan dari Ganjar ini membuat netizen riuh di kolom komentar. Sejumlah cuitan cocoklogi dengan Pilpres 2024 dituliskan netizen.
"Kode 1 dan 3," tulis akun @rio***
"1 - 3 masuk putaran kedua," ungkap akun @urra***
Baca Juga: Shin Tae-yong: Keputusan Gol Irak Turunkan Imej dan Nilai Piala Asia
"Wah berarti bener koalisi ya 1 dan 3," timpal akun Twitter lainnya.
"02 gak diajak pak," sambung akun lainnya. '
"multitafsir bjir 1 dan 3nya," tulis akun @bare**
Timnas Indonesia pada match pertama Piala Asia 2023 harus menelan hasil buruk saat melawan Irak. Timnas Indonesia kalah 1-3 dari Irak. Gol kedua Irak dianggap kontroversial.
Gol Irak dicetak oleh Mohanad Ali (17'), Osama Rashid (45+7), dan Aymen Hussein (75'). Sementara sebiji gol Timnas Indonesia dibuat Marselino Ferdinan pada menit ke-37.
Pertandingan Timnas Indonesia vs Irak awalnya berlangsung sengit. Anak asuh STY di menit awal pertandingan cukup mampu imbangi permainan pemain Irak.
Namun pada menit ke-16 Irak akhirnya bisa mencetak gol. Berawal dari blunder Marselino Ferdinan, Mohanad Ali tak terbendung. Melewati Justin Hubner dan Elkan Baggott, tendangan Ali tdak bisa diantisipasi Ernando Ari. Skor 1-0.
Timnas Indonesia akhirnya bisa menyamakan kedudukan pada menit ke-37. Yakob Sayuri bermain sangat manis sukses melewati pemain Irak. Marselino Ferdinan yang mendapat bola operan sukses mencatatkan namanya di papan skor.
Menit ke-75, Timnas Indonesia kembali kebobolan. Aymen Hussein yang menerima umpan memenangi duel dengan Rizky Ridho. Tak ragu Aymen langsung melepaskan tendangan keras ke gawang Ernando. Skor 1-3!