Jokowi Tak Hadiri HUT ke-51 PDIP, Kirim Video Ucapan Pun TIdak

Rabu, 10 Januari 2024 | 10:50 WIB
Jokowi Tak Hadiri HUT ke-51 PDIP, Kirim Video Ucapan Pun TIdak
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri, Wakil Presiden Ma'ruf Amin, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto, Menkumham Yasonna H Laoly, Teten Masduki dan Prananda Prabowo duduk di meja bundar di acara HUT ke-51 PDIP, Jakarta Selatan, Rabu (10/1/2024). (Dok. DPP PDIP)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Presiden Joko Widodo atau Jokowi dipastikan tak akan menghadiri acara perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-51 PDIP di Sekolah Partai PDIP, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Rabu (10/1/2024). Kehadiran Jokowi lantas digantikan oleh Wakil Presiden Maruf Amin.

Pantauan Suara.com, Maruf Amin tiba di lokasi sekitar pukul 09.47 WIB dan terlihat mengenakan batik bernuansa cokelat.

Kedatangan Maruf juga langsung disambut oleh Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto, Ketua DPP Yasonna Laoly, dan mantan Sekjen PDIP Pramono Anung.

Maruf sendiri diketahui tiba tak lama setelah Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri hadir di lokasi.

Baca Juga: Soal Debat Ketiga Capres, Jokowi: Yang Kelihatan Justru Saling Menyerang, Visinya Malah Tidak Kelihatan

Politisi PDIP, Chico Hakim mengatakan Jokowi tak dikirim undangan untuk mengikuti acara ini.

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri, Wakil Presiden Ma'ruf Amin duduk di meja bundar di acara HUT ke-51 PDIP, Jakarta Selatan, Rabu (10/1/2024). (Dok. DPP PDIP)
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri, Wakil Presiden Ma'ruf Amin duduk di meja bundar di acara HUT ke-51 PDIP, Jakarta Selatan, Rabu (10/1/2024). (Dok. DPP PDIP)

Sebab, pihaknya lebih dulu mendapati informasi Jokowi bakal pergi ke luar negeri.

"Kami menghormati agenda presiden jokowi yang memang sejak awal sebelum terjadinya acara ini dan kita masih mempersiapkan acara bahwa presiden ada kepentingan untuk pergi ke luar negeri sehingga kami tidak mengundang beliau," ujar Chico menjelang acara.

Tak hanya itu, Jokowi selaku kader PDIP juga disebutnya tidak mengirim video ucapan selamat ulang tahun atau sejenisnya.

"Saya rasa tidak (ada video ucapan dari Jokowi)," pungkasnya.

Baca Juga: Fix! e-KTP Dihapus September 2024, Diganti IKD

Sebelumnya, Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto menjelaskan rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-51 PDIP 10 Januari 2024 mendatang. Rencananya, acara utama akan diadakan di Sekolah Partai PDIP, Lenteng Agung, Jakarta Selatan pukul 10.00 WIB.

Ia menyebut lokasi dipilih berdasarkan Sekolah Partai PDIP menjadi tempat mendidik kader mengenai berbagai nilai penting yang dianut partai lambang banteng itu. Selain itu, perayaan kali ini akan mengangkat tema Satyam Eva Jayate yang artinya Kebenaran Pasti Menang.

"Sekolah partai merupakan tempat untuk mendidik kader-kader partai yang punya moralitas dan etika politik yang baik, memiliki komitmen kerakyataan menjadikan falsafah Pancasila dengan komitmen pembebasan nasib wong cilik terus menerus di perjuangkan oleh seluruh kader partai," ujar Hasto dalam konferensi pers di Kantor DPP PDIP, Senin (8/1/2024).

Selain itu, Sekolah Partai PDIP juga disebutnya menggambarkan ideal tentang politik kekinian yang diwarnai dengan oleh praktik-praktik deriberalisasi yang seharusnya menempatkan kedaulatan berada di tangan rakyat.

Namun, yang terjadi saat ini justru diwarnai oleh berbagai bentuk intimidasi, ancaman terhadap kualitas demokrasi yang seharusnya rakyat menjadi orientasi bagi seluruh partai politik dan pasangan calon presiden dan wakil presiden.

"Sehingga gambaran ideal dari sekolah partai ditunjukan," terang Hasto.

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri tiba di acara HUT ke-51 PDIP, Jakarta Selatan, Rabu (10/1/2024). (Dok. DPP PDIP)
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri tiba di acara HUT ke-51 PDIP, Jakarta Selatan, Rabu (10/1/2024). (Dok. DPP PDIP)

Lebih lanjut, Hasto mengatakan bahwa peringatan HUT ke-51 PDIP akan dilaksanakan secara sederhana tetapi khidmat. Hal ini mengingat ini bersamaan dengan Pemilu legislatif dan Pemilu presiden.

Karena itu, tidak banyak orang yang akan diundang nantinya ke acara utama ini.

"Sehingga yang diundang nanti hanya 51 orang sesuai dengan usia PDIP," ujar Hasto.

Kemudian, kata Hasto, acara diikuti secara daring oleh seluruh kader PDI Perjuangan dan simpatisan partai dan Satgas Partai, Anak Ranting, Ranting, PAC, DPC dan DPD seluruh Indonesia, seluruh calon anggota legislatif, seluruh kepala daerah dan wakil kepala daerah.

Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri akan menyampaikan pidato politiknya kepada seluruh jajaran kader partai.

"(Seluruh kader) mengikuti secara daring terhadap acara yang diadakan di sekolah partai untuk mendengarkan pidato politik dari Ketua Umum PDI Perjuangan Ibu Megawati Soekarnoputri," pungkasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI