Tak Terbukti Gunakan Sabu, Saipul Jamil Akhirnya Dibebaskan Polisi

Senin, 08 Januari 2024 | 15:39 WIB
Tak Terbukti Gunakan Sabu, Saipul Jamil Akhirnya Dibebaskan Polisi
Momen Saipul Jamil diizinkan pulang dari Mapolsek Tambora, Jakarta Barat, Senin (8/1/2024). [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Polisi resmi membebaskan pedangdut kondang, Saipul Jamil di perkara dugaan penyalahgunaan narkotika jenis sabu. Hal itu lantaran sang artis terbukti negatif menggunakan narkotika jenis psikotropika.

“Alhamdulillah hari ini saya dinyatakan bebas dan bersih dari narkoba dan psikotropika,” kata Saipul Jamil di Polsek Tambora, Senin (8/1/2024).

Dalam perkara ini, pria yang akrab disapa Bang Ipul itu telah melakukan tes sebanyak dua kali. Pertama pengetesan melalui urine, kemudian pengecekan melalui lab yang menguji rambut mantan suami Dewi Persik tersebut.

Kedua dari hasil tes tersebut, menunjukan jika Saipul Jamil negatif sebagai pengguna narkotika. Sementara asistennya, yang bernama Steven mendekam di tahanan lantaran positif menggunakan sabu.

Baca Juga: Saipul Jamil Susah Tidur Selama 3 Malam di Polsek Tambora: Cuma Duduk di Ruang Penyidik

Saat dibebaskan dari Polsek Tambora, Bang Ipul mengaku dalam keadaan sehat. Ia juga mengaku telah siap melanjutkan aktivitasnya.

“Sekarang kondisi saya sehat, alhamdulillah, dan saya siap beraktivitas lagi seerti biasa,” katanya.

Bang Ipul mengaku, peristiwa ini memiliki hikmah tersendiri bagi dirinya. Pasalnya di tahun depan, dirinya mendapatkan panggilan untuk melaksanakan haji.

“Mungkin sebelum saya ke tanah suci, mungkin Allah membersihkan,” ucapnya.

Bang Ipul juga mengingatkan, pentingnya memilah orang yang ada di sekeliling agar tidak terjerat dengan hal-hal yang tidak diinginkan.

Baca Juga: Alhamdulillah, Saipul Jamil Akhirnya Diperbolehkan Pulang

“Satu lagi, artinya kita harus selalu waspada dengan orang orang di sekeliling kita dan mungkin kalau enggak ada kejadian ini saya tidak tahu kalau asisten saya mengonsumsi narkoba,” ujar dia.

Sementara itu, Kapolsek Tambora Donny Agung Harvida membenarkan, jika hasil laboratorium sudah keluar.

“Betul (hasil) negatif, negatif narkotika dan prikotropika,” kata Donny.

Donny mengatakan, usai melakukan gelar perkara atas hasil tersebut, Saipul Jamil Resmi dibebaskan.

“Setelah kami menerima hasil dari labfor. Terus kemudian dilakukan penentuan di mekanisme gelar, terus kemudian yang bersangkutan (Saipul Jamil) dikembalikan ke pihak keluarga,” tandasnya.

Sebelumnya diberitakan, Bang Ipul sempat diringkus petugas kepolisian Polsek Tambora, atas dugaan penyalahgunaan narkotika, pada Jumat (5/1/2024) lalu.

Video penangkapan Bang Ipul tersebar luas di jagat maya, lantaran berjalan dramatis. Bang Ipul sendiri ditangkap saat melintas di Jalan Daan Mogot, kawasan Jelambar, Grogol Petamburan, Jakarta Barat.

Usai video beredar, Polsek Tambora meluruskan informasi penangkapan Saipul Jamil. Mantan suami Dewi Perssik cuma ikut diamankan saat penyidik menangkap sang asisten, yang jadi target operasi sesungguhnya.

“Kebetulan kami tadi melakukan pengamanan terhadap seseorang, ternyata di situ juga ada Saipul Jamil,” jelas Kapolsek Tambora, Kompol Donny Agung Harvida saat dikonfirmasi, Jumat

Hasil tes urine Saipul Jamil pun dinyatakan negatif narkoba. Hanya sang asisten saja yang urinenya mengandung zat narkotika, dan sudah ditetapkan sebagai tersangka.

“Saipul ini kami cek urine, hasilnya negatif. Asistennya saja yang positif,” kata Donny Agung Harvida.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI