Penangkapan Saipul Jamil Berjalan Dramatis, Kesaksian Warga: Ada Suara Tembakan dan Teriak Minta Tolong

Jum'at, 05 Januari 2024 | 19:29 WIB
Penangkapan Saipul Jamil Berjalan Dramatis, Kesaksian Warga: Ada Suara Tembakan dan Teriak Minta Tolong
Artis Saipul Jamil ditangkap polisi di Jakarta Barat, Jumat (5/1/2024). [istimewa]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Penangkapan pedangdut Saipul Jamil oleh Polsek Tambora berjalan dramatis. Polisi sempat mebuang tembakan ke udara saat penangkapan di Jalan Daan Mogot, dekat Rumah Sakit Royal Taruma, Jumat (5/1/2024).

"Dengar bunyi tembakan, langsung mobil yang hitam Avanza itu dibuka pintunya,” kata salah seorang warga sekitar, Bahrudin, di lokasi, Jumat.

Baharudin mengatakan saat penangkapan tersebut ada 6 orang berpakaian preman yang mengepung Saipul Jamil di jalur Bus Transjakarata.

“Dia pakaian preman tapi bawa pistol semua. Ada 6 orang yang ngepung mereka pakai motor, di jalur busway ya bukan di luar,” ungkapnya.

Baca Juga: Polisi Buka Suara Usai Tangkap Saipul Jamil dan Asistennya di Jalur Transjakarta Jelambar

Saat itu, Saipul Jamil juga sempat meminta tolong kepada warga sekitar, seolah-olah ia sedang di rampok. Padahal yang meringkusnya merupakan perugas kepolisian.

“Dia teriak 'ke polisi saja, ke polisi saja' gitu sama petugasnya. Dia teriak 'tolong saya dirampok ini, saya dirampok',” ungkapnya.

Salah seorang warga sekitar, Bahrudin, menceritakan detik-detik polisi berpakaian bebas tangkap Saipul Jamil. (Suara.com/Faqih)
Salah seorang warga sekitar, Bahrudin, menceritakan detik-detik polisi berpakaian bebas tangkap Saipul Jamil. (Suara.com/Faqih)

Baharudin menuturkan awalnya dirinya tidak mengetahui Saipul Jamil bakal dibawa ke mana usai ditangkap. Ini dikarenakan petugas tidak ada yang memberikan informasi.

“Saya gak tau di bawanya kemana, kalau saya kan keamanan di sini,” tandasnya.

Sebelumnya Saipul Jamil ditangkap atas dugaan penyalahgunaan narkotika.

Baca Juga: Saipul Jamil Ditangkap Terkait Kasus Narkoba, Pihak Keluarga Belum Tahu

Mantan suami Dewi Perssik itu ditangkap oleh Polsek Tambora di Jalur Trans Jakarta, wilayah Jelambar, Grogol Petamburan. Aksi itu viral, usai diunggah di media sosial.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI