Karangan Bunga Duka Cita dari Jokowi, Gibran hingga Anies Baswedan Berjejer di Rumah Duka Rizal Ramli

Rabu, 03 Januari 2024 | 11:53 WIB
Karangan Bunga Duka Cita dari Jokowi, Gibran hingga Anies Baswedan Berjejer di Rumah Duka Rizal Ramli
Karangan bunga ucapan duka cita dari sejumlah pejabat atas meninggalnya ekonom senior Rizal Ramli di depan rumah duka di Jalan Bangka IX, Jakarta Selatan, Rabu (3/1/2023). (Suara.com/Novian)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Rizal Ramli Tutup Usia

Rizal Ramli dan Amien Rais berserta rombongan mendatangi Gedung Merah Putih KPK di Jakarta pada Senin (21/8/2023). [Suara/com/Yaumal]
Rizal Ramli dan Amien Rais berserta rombongan mendatangi Gedung Merah Putih KPK di Jakarta pada Senin (21/8/2023). [Suara/com/Yaumal]

Diketahui, Rizal Ramli meninggal dunia pada Selasa (2/1/2024) malam pukul 19.30 WIB di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta.

Rizal Ramli yang sekaligus mantan Menteri Koordinator Bidang Ekonomi, Keuangan dan Industri itu mangkat di usianya yang ke 69. Sejumlah tokoh politik, kolega serta sahabat banyak yang merasa kehilangan serta mengucapkan duka cita dan doa untuk mendiang.

Semasa hidupnya, Rizal Ramli dikenal sebagai tokoh yang aktif mengkritik kebijakan pemerintah yang dinilainya melenceng dari kepentingan masyarakat banyak.

Terutama di era kepemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi), sosok Rizal Ramli banyak melontarkan kritik, tak hanya bidang ekonomi yang memang menjadi keahliannya, termasuk juga kebijakan politik.

Salah satu kritik terakhir yang disampaikan Rizal Ramli yakni terkait politik dinasti.

Kritik itu ia sampaikan pada 8 November 2023 di akun X (dulu Twitter) pribadinya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI