Tanaman di Sekitar Bundaran HI Rusak Saat Malam Tahun, Ini Langkah Penanganan Pemprov DKI

Selasa, 02 Januari 2024 | 15:00 WIB
Tanaman di Sekitar Bundaran HI Rusak Saat Malam Tahun, Ini Langkah Penanganan Pemprov DKI
Warga padati Bundaran HI saat perayaan malam Tahun Baru 2024. (Suara.com/ Hyoga)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Deretan tanaman yang ditanam di sekitaran Bundaran Hotel Indonesia (HI) rusak usai perayaan malam tahun baru 2024. Hal ini terjadi lantaran terinjak-injak pengunjung yang memadati lokasi saat acara pada malam pergantian tahun pada Minggu, 31 Desember 2023 lalu.

Menanggapi kondisi ini, Kepala Dinas Pertamanan dan Hutan Kota (Distamhut) DKI Jakarta, Bayu Meghantara tidak mau mempersoalkannya. Ia sudah meminta petugas untuk melakukan penanaman ulang.

"Alhamdulillah aman. Mulai kemarin sedang dilakukan perbaikan, terutama di median jalan dan amanities," ujar Bayu saat dikonfirmasi, Selasa (2/1/2024).

Lebih lanjut, Bayu menyebut pihaknya selalu sedia stok tanaman pengganti jika terjadi kerusakan. Secara rutin petugas melakukan pembibitan.

Baca Juga: Gibran Rakabuming Tak Hadiri Panggilan Bawaslu Jakarta Pusat Hari Ini, Apa Alasannya?

Karena itu, tanaman yang rusak di Bundaran HI tidak diganti dengan bibit baru melainkan tanaman jadi. Dengan demikian estetika kota tetap terjaga.

"Tanaman sudah disiapkan dari kebun bibit kami. Sekarang masih pematangan lahannya oleh 50 petugas gabungan dinas dan suku dinas Jakarta Pusat," ucap Bayu.

Oleh karena itu, Bayu meminta agar masyarakat tetap memperhatikan kondisi tanaman meski dalam kondisi apapun.

"Mari sama sama jaga alam kita. Insyaallah alam juga akan menjaga kita," tuturnya.

Sebagai informasi, Pemprov DKI Jakarta menyelenggarakan Malam Muda Mudi Jakarta Global saat malam Tahun Baru 2024 dengan rangkaian acara mulai dari Jakarnaval, panggung musik, pemutaran video hingga drone show (penampilan drone).

Baca Juga: Video Malam Tahun Baru di Bundaran HI Viral di TikTok, Pertunjukkan Kelas Dunia Bikin Vibes-nya Kayak di New York!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI