Suara.com - Pedagang sayur di Pasar Slipi, Jakarta Barat, mengeluhkan tentang sepinya pengunjung.
Salah seorang pedagang, Sri mengaku, sejak pagi kondisi pasar sangat sepi, nyaris tak ada pembeli.
“Dari pagi seperti ini. Bahkan saya ngobrol sudah hampir dua jam, belum ada pembeli,” kata Sri, saat ditemui Suara.com, Rabu (27/12/2023).
Sri mengaku kondisi ini sangat berbeda saat sebelum pandemi Covid-19 lalu. Saat itu, meski harga pangan sedang tinggi namun masih banyak pengunjung pasar yang berbelanja.
Baca Juga: Libur Panjang Nataru, Sandiaga Uno Ramal Ekonomi RI Tuah Rp120 Triliun
“Kalau sekarang, udah kebutuhan naik terus gak ada yang belanja,” ungkap Sri.
Sei mengaku tak hanya Pasar Slipi saja yang sepi pengunjung, namun pasar lainnya pun sama. Informasi tersebut, kata Sri, didapat dari pemasok sayuran.
“Yang anter-anter barang juga bilang, kalau gak cuma di sini aja yang sepi, Pasar Kopro (Tomang Barat) juga sepi. Padahal di sana pasar besar,” ujar Sri.
Sri mengaku, belakangan dirinya jadi lebih sering mengantuk lantaran menunggu pembeli yang tak kunjung datang.
“Ini begini aja, sampai ngantuk,” pungkas Sri.
Baca Juga: Fantastik Desember di Swiss-Belboutique Yogyakarta, Fun Cooking With Bernie #2 Disambut Antusias