Suara.com - Denny Sumargo menggunggah sebuah video di Instagram pribadinya yang memperlihatkan momen ia mengucap dua kalimat syahadat. Hal ini tentu menghebohkan publik, pasalnya Denny Sumargo adalah non muslim. Lantas bagaimana hukum non muslim mengucapkan syahadat.
Pada awlanya Denny Sumargo tengah membahas tentang rukun Islam bersama dengan bintang tamunya, yakni Dery eks bassist Vierra. Seperti yang diketahui rukun Islam yang pertama yaitu mengucapkan dua kalimat syahadat.
Dery yang telah mendalami agama Islam pun menjelaskan tentang bunyi kalimat syahadat kepada Denny Sumargo. Namun tak disangka, suami dari Olivia Allan itu turut mengucapkan syahabat bersama dengan Dery.
Terdengar di dalam cuplikan podcast yang potongannya diunggah oleh Denny Sumargo di akun Instagram @sumargodenny, suami Olivia Allan itu mengikuti ucapan Dery.
"Rukun Islam dari yang pertama syahadat. Pelan-pelan coba, enggak apa-apa. Ini sambil biar tahu pengetahuan, ya. Kan Rukun Islam ada berapa? Ada lima," kata Dery sembari mengulang jawaban dari Densu.
"Asyhadu an laa ilaaha illallaahu, wa asyhaduanna muhammadar rasuulullah... Saya bersaksi bahwa tiada Tuhan selain Allah, dan Nabi Muhammad adalah sesungguhnya utusan Allah," sambung Denny Sumargo.
Mantan Dita Soedarjo itu pun lantas penasaran dengan konsekuensi usai dirinya mengucapkan kalimat syahadat itu. Yang menjadi pertanyaan, apakah dirinya otomatis masuk Islam?
"Serius nanya, emang kalau mengucapkan kalimat syahadat, otomatis masuk Islam?" tulis Denny Sumargo di kolom caption unggahannya.
Hukum Non Muslim Mengucapkan Syahadat
Baca Juga: Denny Sumargo Ucapkan Syahadat Dibimbing Dery Kasisolusi, Benarkah Otomatis Jadi Mualaf?
Mengenai hukum non muslim mengucapkan syahadat Ustaz Abdul Somad alias UAS pernah menjelaskannya di dalam sebuah majelis. Penjelasan UAS tentang potik ini terpantau masih diunggah di YouTube akun Jalan Keselamatan.