Karena itu, ia memutuskan untuk mengenakan dasi yang ada di depan matanya.
"Tadi beliau cerita kesulitan cari dasi, jadi yang ada dipakai," ucap Pratikno.
Penggunaan warna dasi juga kerap dikaitkan dengan urusan politik. Seperti halnya yang diungkapkan Wakil Ketua Umum dan Juru Bicara Partai Garuda Teddy Gusnaidi.
Menurut Teddy, warna kuning menjadi simbol posisi Jokowi saat ini.
Meski pun masih berstatus sebagai kader PDIP, namun Kepala Negara dianggapnya tidak mau lagi dikait-kaitkan dengan partai berlambang banteng moncong putih tersebut.
"Ketika PDIP mendadak memuja-muji Jokowi setelah sebelumnya menyerang Jokowi, seolah-olah Jokowi bersama mereka," katanya melalui akun X pribadi, dilihat Minggu (17/12/2023).
"Maka Jokowi menggunakan dasi kuning sebagai simbol penolakan, bahwa dia bukan merah," sambungnya.