"Kami juga berkoordinasi dengan Kementerian ESDM terkait pasokan listrik, BBM, dan avtur selama penyelenggaraan Hari Nusantara," kata Amirulloh.
Rangkaian kegiatan Hari Nusantara 2023 telah dimulai sejak 10 Desember dengan pelaksanaan Nusantara Expo yang tersedia 100 booth.
Isinya berbagai macam, mulai dari UMKM lokal, Rumah Baca, Karnaval Budaya Nusantara, Permainan Tradisional, Bakti Sosial, Bakti Kesehatan hingga Pemecahan Rekor Muri Bakar/Makan Sate Ikan Terbanyak (26.000 tusuk).
Pada malam puncak Hari Nusantara, masyarakat juga akan dihibur dengan penampilan grup band Slank.