Suara.com - Warga di bilangan Jalan Kebagusan Raya Jagakarsa, Jakarta Selatan (Jaksel) dihebohkan dengan tragedi pembunuhan empat anak yang ditemukan berjajar di kasur kamar kontrakan yang ada di wilayah tersebut pada Rabu (6/12/2023).
Dugaan kuat, pelaku pembunuhan tersebut adalah ayah kandungnya sendiri yang saat bersamaan ditemukan sekaran berbaring di lantai kamar mandi dengan pisau yang menancap di tubuhnya serta luka sayatan di lengannya.
Penemuan jasad empat anak yang masih berusia di bawah 10 tahun itu diawali dengan merebaknya bau busuk yang menyebar di kawasan kontrakan tersebut. Bau busuk yang menyengat sejak pagi hari membuat warga berinisiatif mencari sumbernya.
"Awalnya adik saya kebauan, nggak bisa makan pagi, lalu dia lapor ke saya," kata Ketua RT setempat Yakub pada Rabu (6/12/2023).
Ia bersama warga lainnya berusaha mencari sumber bau yang ternyata mengarah ke sebuah rumah. Belakangan rumah tersebut ditempati oleh Panca dan keluarganya.
Saat berada di rumah kontrakan tersebut, pintu terkunci dan tertutup rapat sehingga tidak bisa dibuka paksa. Curiga dengan kondisi tersebut, Yakub kemudian memanggil tukang kunci untuk membuka rumah yang tertutup rapat.
Ketika pintu terbuka, Yakub dan sejumlah anggota keluarganya digemparkan dengan temuan yang tidak biasa. Saksi mata melihat Panca sudah berlumuran darah di kamar mandi dengan lumuran darah akibat luka di tangannya dan sebilah pisau tertancap di tubuhnya.
"Kurang lebih jam 15.00 kita masuk (ke dalam rumah), keliatan bapaknya di kamar mandi, tiduran," kata Yakub.
Warga kemudian berusaha memeriksa kondisi kamar di dalam kontrakan tersebut. Mereka dikejutkan dengan temuan empat anak Panca, V (6 tahun), S (4 tahun), A (3 tahun) dan A (1 tahun) ditemukan tewas berjajar di atas kasur kamar.
Yakub kemudian menghubungi polisi untuk melaporkan temuan yang menggemparkan warga di Jalan Kebagusan tersebut.