Suara.com - Calon Wakil Presiden nomor urut 1 Muhaimin Iskandar atau Cak Imin mulai turun kemasyarkat di massa kampanye Pilpres 2024. Salah satunya dengan bermain bola dengan legenda Persebaya di Waru, Sidoarjo.
Selain main bola dengan legenda Persebaya, Ketum PKB ini juga mendapat dukungan dari Bonek Waru, suporter klub sepak bola Persebaya Surabaya.
"Maturnuwun sambutane arek-arek Waru Sidoarjo. Salam satu nyali. Wani," tulis Muhaimin di akun Instagram pribadinya @cakiminnow, seperti dilihat Suara.com, Kamis (30/11/2023).
Dari video yang diunggah Cak Imin, pasangan dari Anies Baswedan itu mendapt sambutan meriah dari suporter Persebaya dengan diiringi nyanyian dan pukulan drum.
Baca Juga: Tinggalkan Persebaya Surabaya, Sho Yamamoto Segera Gabung Persis Solo
Berikut lagu untuk Cak Imin:
Selamat datang Gus Muhaimin, dari kami arek waru
Selamat datang Gus Muhaim, selamat datang gus muhaimin, dari kami, arek waru.
Kunati-kunanti, telah lama ku berdiri-beridiri, menari-nari
Bila Gus Muhaimin menang, gembiralah
Ku kan salu mendukungmu, sampai mati
Gus Muhaimin yang kutunggu-kutunggu, ku nanti-nanti, Telah lama ku beridir-diri, menari-nari
Setelah itu, Cak Imin nampak bicara dengan pengeras suara. "Salam satu nyali, wani," kata dia.
Baca Juga: Tak Dapat Izin dari PSSI Gelar Laga di GBT, Duel Persebaya vs PSIS Semarang Ditunda
"Ojo lali nomor siji," teriak Cak Imin disaut bonek
Main Bola
Sebelumnya Cak Imin mengaku sangat senang dan enjoy bertemu dan main sepak bola bareng dengan legenda Persebaya. Dia mengenakan nomor punggung 22 dan ditemani Ketua Timnas AMIN Jatim Thoriqul Haq dan Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali.
Cak Imin mengatakan semua pemain yang merumput bersamanya merupakan pemain yang sangat didambakan oleh para suporter Persebaya beberapa puluh tahun lalu.
Lebih lanjut, Cak Imin merasa prihatin dengan beberapa pemain bola yang sudah pensiun itu. Harusnya para pemain itu kata Cak Imin, mendapat penghormatan dari pemerintah.
"Karena mereka hanya mampu bermain bola maksimal empat tahun, makanya seharusnya pemain bola ini harus ada asuransi demi masa depan pemain," katanya, Selasa (28/11/2023).
Sementara itu, beberapa legenda hidup Persebaya yang ikut main bola bareng Cak Imin antara lain Mat Halil, Anang Maruf, Jatmiko hingga Agus Salim.
Ketum PKB ini kemudian menyinggung soal wasit. Ia mengungkapkan, pemain seharusnya tidak perlu gerogi maupun takut di-tackling lawan jika wasit yang memimpin pertandingan itu adil.
Cak Imin juga sempat menganalogikannya dengan konteks politik di Indonesia.