Firli Bahuri Klaim Dapat Serangan Balik Koruptor, Eks Penyidik KPK: Tak Ada Hubungannya Sama Sekali

Senin, 20 November 2023 | 16:41 WIB
Firli Bahuri Klaim Dapat Serangan Balik Koruptor, Eks Penyidik KPK: Tak Ada Hubungannya Sama Sekali
Ketua KPK Firli Bahuri. (Suara.com/Rakha)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mantan penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), sekaligus Ketua IM57 Institute Mochammad Praswad Nugraha menanggapi pernyataan Ketua KPK Firli Bahuri yang menyinggung serangan balik koruptor, atas perkara dugaan pemerasan terhadap Syahrul Yasin Limpo (SYL), yang menyeret namanya.

Praswad meminta Firli menghentikan narasi itu.

"Firli Bahuri berhenti memainkan diksi serangan balik koruptor. Justru pemberantasan korupsi dan kinerja KPK memburuk sampai ke titik nadir di bawah kepemimpinan dirinya," tegas Praswad lewat keterangannya kepada Suara.com, Senin (20/11/2023).

Mereka menilai, Firli bukan bagian dari perlawanan dan pemberantasan korupsi.

"Firli Bahuri berhenti menggunakan tameng institusi KPK untuk melindungi dirinya dari dugaan pemerasan terhadap SYL, hanya akan merusak marwah dan kehormatan lembaga anak kandung reformasi," katanya.

Ditegaskan Praswad, dugaan pemerasan yang menyeret Filri, murni tindak pidana korupsi.

"Tidak ada hubungannya sama sekali dengan serangan balik koruptor seperti klaim saudara Firli Bahuri. Berhenti memutarbalikkan fakta," ujarnya.

Klaim Serangan Balik Koruptor

Firli pada Senin (20/11/2023) pagi menggelar konferensi pers, sebelum menjalani pemeriksaan di Dewan Pengawas KPK. Dalam kesempatan itu, Firli menyinggung pemberitaan yang menyebut dirinya berusaha menghindari wartawan dengan menutup wajah dengan tas.

Baca Juga: Eks Penyidik KPK Sebut Firli Bahuri Panik hingga Mainkan Isu Serangan Balik Koruptor

"Hari ini saya Firli Bahuri dalam kapasitas saya akan merespons apa yang menjadi perhatian rekan-rekan media dan masyarakat Indonesia. secara khusus di tanggal 16 November 2023 yg lalu. terkait dengan situasi batin dan saya alami," kata Filri di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Senin (20/11/2023).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI