Pelaku Modus Jastip, Polres Jakpus Sebut Penipuan Tiket Konser Coldplay Nominalnya hingga Rp 1,3 Miliar

Rabu, 15 November 2023 | 16:25 WIB
Pelaku Modus Jastip, Polres Jakpus Sebut Penipuan Tiket Konser Coldplay Nominalnya hingga Rp 1,3 Miliar
Suasana di GBK jelang konser coldplay. (Suara.com/Raihan)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Polisi menerima aduan terkait kasus penipuan tiket konser Coldplay. Band ternama asal Inggris itu akan tampil di Stadion Itama Gelora Bung Karno (SUGBK), Rabu (15/11/2023) malam.

Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, mengatakan kerugian atas penipuan ini mencapai Rp 1,3 miliar.

"Terkait tadi malam, kami juga telah menerima laporan beberapa masyarakat terkait dengan penipuan dari tiket Coldplay ini," kata Susatyo di kawasan GBK, Jakarta Pusat, Rabu.

"Kurang lebih total kerugian Rp 1,3 miliar dengan menjanjikan sekitar 400 (tiket)," Susatyo menambahkan.

Susatyo mengatakan hingga saat ini pihaknya masih melakukan penyidikan terkait kasus tersebut.

Dalam modusnya para pelaku berpura-pura membuka jasa titip (jastip) untuk mencarikan tiket konser.

Namun hingga konser bakal berlangsung para korban tak kujung mendapatkan tiket untuk menonton Chris Martin CS itu.

"Sampai dengan hari H ini belum ada tiket yang bisa diberikan kepada pemesan tersebut," kata Susatyo.

Tertipu

Baca Juga: Ini Daftar Kantong Parkir Dekat GBK, Persiapan Konser Coldplay: Bisa Sambung Ojol!

Sebelumnya, ramai di media sosial seorang warganet mengeluh tertipu tiket konser coldplay hingga Rp 15 miliar.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI