Suara.com - Kabar kurang menyenangkan datang dari relawan Indonesia yang berada di Palestina, terutama di Jalur Gaza. Dilihat di akun Twitter MER-C Indonesia, dikabarkan ketiga relawan untuk Rumah Sakit Indonesia di Gaza sudah hilang kontak selama beberapa hari.
“Hari kedua tanpa kontak dengan relawan kami di RS Indonesia, Gaza, Palestina. (Kontak terakhir pada Sabtu, 11 November, 06.20 WIB). Mari kita doakan yang terbaik,” begitulah kutipan cuitan di akun media sosial resmi MER-C Indonesia, dikutip pada Selasa (14/11/2023).
Salah satu di antaranya adalah Fikri Rofiul Haq. Disampaikan sang ayah, Edy Wahyudi, anaknya ternyata berangkat ke Palestina juga dalam rangka menimba ilmu demi menjadi ulama.
“Anak saya itu memang dia hafiz quran 30 juz. Jadi dia berangkat ke sana ingin mendapatkan sanad Al Quran, jadi mendapatkan ijazah Al Quran di sana. Alhamdulillah sebenarnya dia kurang satu ujian lagi untuk bisa mendapatkan ijazah itu, tapi qodarullah ada perang,” kata Edy.
Baca Juga: Tentara Israel Tuding Tempelan Ini Jadi Jadwal Shift Hamas, Ternyata Cuma Kalender
“Dia juga di sana sambil menuntut ilmu, kuliah di universitas di Gaza. Dia memang dari kecilnya penghafal Quran ya, dia ingin menjadi ulama insya Allah,” sambungnya, seperti dikutip dari kanal YouTube Insertlive, Selasa (14/11/2023).
Namun dorongan untuk menjadi relawan kemanusiaan di Jalur Gaza, Palestina tampaknya juga turun dari pihak Edy selaku orang tua Fikri. Pasalnya Edi juga merupakan salah satu relawan MER-C Indonesia dan berperan aktif dalam pembangunan Rumah Sakit Indonesia di sana.
Karena itulah, sebagai ayah, Edy memang merasa cemas tetapi di sisi yang lain dia tetap mendukung keinginan sang anak menjadi relawan selama memang datang dari hati nuraninya sendiri.
“Saya sebelumnya memang sudah cukup lama di Gaza, Palestina, dari tahun 2011 sampai 2021. Nah waktu 2020, saya juga agak terkejut bahwa anak saya itu akan ikut berangkat juga dengan rombongan MER-C untuk ikut ke Jalur Gaza,” ucap Edy.
“Pada intinya sih saya sebagai orang tua mengizinkan, artinya selama itu berangkat dari hati nurani Fikri sendiri,” tegasnya menambahkan.
Baca Juga: Rahasia Hamas 'Tak Terlihat' di Mata Tentara Israel, Selalu Lantunkan Ayat Al-Quran?
Namun tetap saja Edy belakangan dibuat cemas karena sang anak menjadi relawan di wilayah konflik.
“Secara hati nurani, manusiawi ya, kita juga ada rasa kekhawatiran, itu jelas ada. Tapi kalau dilihat dari cita-citanya dan niatnya untuk membantu rakyat Palestina, saya ridhoi, karena memang rakyat Palestina itu memerlukan sekali bantuan dari negeri-negeri lainnya, khususnya Indonesia,” terang Edy.
Bahkan Edy terlihat tak kuasa menahan kesedihannya ketika menunjukkan pakaian yang selalu dikenakan Fikri tetapi ternyata tertinggal di rumah Indonesia.
Karena itulah, kini Edy hanya mampu untuk terus mendoakan supaya putranya tetap baik-baik saja di tengah panasnya konflik yang terjadi di Jalur Gaza.
“Harapan kami adalah Ananda Fikri bisa di dalam keselamatan, dalam kekuatan, dalam perlindungan Allah SWT. Saya berharap Fikri begitu sabar, teguh, dengan semangatnya untuk mendedikasikan diri dalam membantu rakyat Palestina, tentunya tidak lain (karena) dari sisi kemanusiaan,” tandasnya.