Apa Fungsi Panja Netralitas TNI yang Diusulkan Komisi I?

Rabu, 08 November 2023 | 10:09 WIB
Apa Fungsi Panja Netralitas TNI yang Diusulkan Komisi I?
Rapat Kerja (Raker) Komisi I DPR RI dengan Panglima TNI beserta Kasad, Kasal, dan Kasau di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (7/11/2023). ANTARA/Melalusa Susthira K
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Wakil Ketua Komisi I DPR dari Fraksi PDI Perjuangan, Utut Adianto mengusulkan pembentukan panita kerja atau Panja netralitas TNI. Usulan itu ia sampaikan saat rapat kerja antara Komisi I dengan Panglima TNI Laksamana Yudo Margono dan tiga kepala staf angkatan, Selasa (7/11/2023).

Utut beralasan, pembentukan panja itu untuk menjaga marwah TNI.

"Kalau memang berkenan untuk menjaga marwah DPR buatlah panja netralitas TNI," kata Utut di dalam rapat, dikutip Rabu (8/11/2023).

Menurut Utut, nantinya DPR melalui Komisi I bisa turut mengawasi perihal netralitas TNI.

"Jadi kita sembari, kesibukan kita sebagai caleg, kita membuat pengawasan," kata Utut.

Terpisah, usai rapat, Utut menegaskan bahwa semua pihak sudah berkomitmen untuk netral, termasuk TNI.

"Itu kan supaya lapangannya terjaga kita buat panja pengawasan netralitas. Jadi ini kita harus mindsetnya positif," kata Utut.

Menurut Utut, meski sudah ada komitmen menjaga netralitas, pengawasan melalui panja tetap diperlukan.

"Nah, tetapi kalau tidak diawasi potensi, jadi ini kita lihatnya baik lah, dimana-mana juga ada pengawasan, DPR diawasi, KPK," kata Utut.

Baca Juga: Profil Agus Subiyanto: Pendidikan, Karier dan Harta Kekayaan Calon Panglima TNI

Panglima Tegaskan TNI Netral

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI