Detik-detik Kakek Amir 4 Kali Ditembaki Peluru Gotri usai Pergoki Komplotan Maling di Pulogadung

Senin, 16 Oktober 2023 | 19:33 WIB
Detik-detik Kakek Amir 4 Kali Ditembaki Peluru Gotri usai Pergoki Komplotan Maling di Pulogadung
Lokasi Kakek Amir Syarifudin saat ditembak komplotan maling sepeda motor di kawasan Pulogadung, Jaktim. (Suara.com/Faqih)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Berdasar hasil penyelidikan, kata Wahyudi, pelaku berjumlah empat orang. Mereka beraksi dengan menggunakan dua sepeda motor.

Aksi pencurian ini berhasil digagalkan oleh kakek MS. Wahyudi memastikan kakek MS juga hanya mengalami luka ringan akibat tembakan peluru airsoft gun.

"Luka lecet di tangan, nggak apa-apa, nggak ada pengaruh apa-apa. Pencurian nggak berhasil," ungkapnya.

Kekinian penyidik masih berupaya mengindentifikasi keempat pelaku. Penyelidikan dilakukan dengan memeriksa saksi hingga kamera pengawas atau CCTV di sekitar lokasi.

"Pelaku masih diburu, masih dalam penyelidikan," pungkasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI